Brilio.net - Andhika Pratama merupakan salah satu presenter yang cukup populer di Tanah Air. Memulai karier sejak awal era 2000-an, terbukti eksistensinya tak tergeserkan sedikitpun. Wajahnya pun terus menghiasi pertelevisian sampai saat ini.

Selain presenter, suami dari Ussy Sulistiawaty ini juga pernah menggeluti dunia akting dan dunia tarik suara. Namanya kian melambung tinggi setelah berduet dengan Melly Goeslaw dalam soundtrack film The Butterfly.

Di usianya yang telah memasuki kepala tiga, Andhika tampaknya membuktikan penampilannya yang selalu konsisten. Ini terlihat dari penampilannya dari dulu sampai sekarang yang tak banyak berubah. Bahkan foto lawasnya beberapa tahun lalu pernah disebut mirip Nicholas Saputra.

Nah, berikut ini brilio.net telah merangkum dari berbagai sumber, potret-potret lawas Andhika Pratama, Senin (17/8).

1. Salah satu penampilan jadul Andhika Pratama. Jika berambut gondrong seperti ini, mirip Nicholas Saputra, bukan?

<img style=

foto: kapanlagi.com

2. Sedari dulu, pria 33 tahun tampaknya cukup sering mengubah model rambutnya.

<img style=

foto: Instagram/@andhiiikapratama

3. Bermain di film Punk In Love, Andhika tampil begitu nyentrik dengan rambut pink.

<img style=

foto: Instagram/@andhiiikapratama

4. Bisa dikatakan, dari dulu sampai kini pesonanya nggak banyak berubah.

<img style=

foto: Instagram/@andhiiikapratama

5. Di tahun-tahun awal kariernya, Andhika sering bermain di berbagai judul film dan sinetron.

<img style=

foto: Instagram/@andhiiikapratama

6. Style yang hits pada masanya, pakai bandana di kepala.

<img style=

foto: Instagram/@gadiiing

7. Masih sama-sama muda, belum lama ini Ussy Sulistiawaty mengunggah foto kenangan semasa pacaran dengan Andhika.

<img style=

foto: Instagram/@ussypratama