Brilio.net - Kabar duka datang dari pesinetron Citra Kirana. Sang ayah, Iwan Siregar meninggal dunia pada Rabu (21/4) malam tadi. Hal ini disampaikan oleh Citra Kirana dan sang kakak, Erica Putri lewat Instagram Stories masing-masing.

"Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un Allahummagh firlaku warhamhu wa'aafihi wa'fu 'anhu. Telah berpulang Papa kami tercinta, Iwan Siregar bin Wim Amas Muda Siregar hari ini 21 April 2021 pukul 19.00. Kami sekeluarga memohon di maafkan apabila papa ada salah, mohon doa nya agar papa di lapangkan jalan nya. Aamiin Yra," tulis Citra Kirana.

Kepergian sang ayah tentu membuat keduanya sedih, terutama Citra Kirana sebagai anak bungsu yang sangat dekat dengan sang ayah. Lewat Instagram pribadinya, Citra Kirana kerap mengunggah potret kedekatannya dengan sang ayah. Dalam setiap foto yang diunggahnya, Citra tampak memeluk manja ayahandanya.

Citra Kirana juga kerap meminta doa kepada warganet supaya ayahnya yang menderita kanker, selalu diberi kesehatan dan kekuatan.

"Semangat papa! we fight this cancer together. Doain papa yaaa temen2 smg papa diberikan kekuatan dan kesehatan ," tulis Citra Kirana dalam salah satu unggahan di Instagramnya bersama ayahnya.

Sangat dekat dengan ayahnya, berikut 7 potret kenangan Citra Kirana dengan mendiang sang ayah seperti dihimpun brilio.net dari Instagram @citraciki pada Kamis (22/4).

1. Ini momen Citra Kirana mengantar sang ayah ke bandara untuk pergi berobat ke China.

<img style=

foto: Instagram/@citraciki

2. Ayah Citra Kirana diketahui mengidap penyakit kanker.

<img style=

foto: Instagram/@citraciki

3. Citra Kirana kerap menunjukkan kasih sayangnya kepada sang ayah dengan mengunggah potret kebersamaan.

<img style=

foto: Instagram/@citraciki

4. Sampai dewasa, Citra Kirana masih sering bersikap manja dengan ayahnya. Ia selalu memeluk sang ayah dalam setiap kesempatan.

<img style=

foto: Instagram/@citraciki

5. Ini momen saat Citra Kirana dan sang ayah berada di Tanah Suci.

<img style=

foto: Instagram/@citraciki

6. Jelang pernikahannya, Citra Kirana dimandikan sang ayah dalam prosesi siraman.

<img style=

foto: Instagram/@citraciki

7. Sang ayah selalu hadir di setiap momen penting Citra Kirana.

<img style=

foto: Instagram/@citraciki