Brilio.net - Kabarsedih datang dari keluarga Gen Halilintar. Rumah karantina mereka di kawasan Perak, Malaysia terendam banjir pada Sabtu (16/5). Kabar tersebut dibagikan oleh Ibu dari Atta Halilintar, Lenggogeni Faruk di akun Instagramnya. Lewat video yang diunggahnya, terlihat oleh keluarga Gen Halilintar kondisi air telah naik ke permukaan.

"Ya Allah mohon doanya kita terjebak banjir, rumah isolasi @genhalilintar di negara transit (ter-lock down dalam perjalanan akan berangkat ke Mekah-Madinah) kendaraan terendam banjir, air naik terus. Ya Allah..paspor pun terendam, syukur dapat diselamatkan...," tulisnya.

Diketahui, jika keluarga Gen Haliintar saat ini berada di Malaysia lantaran terjebak kebijakan lockdown dari pemerintah setempat. Saat itu, ia hendak menunaikan ibadah umrah dan transit dahulu di Malaysia. Namun karena kondisi yang tidak memungkinkan, mereka pun akhirnya terpaksa tinggal sementara waktu di Malaysia.

Unggahan tersebut pun direspons oleh warganet. Mereka mendoakan agar keluarga Gen Halilintar diberikan keselamatan dan tak lupa untuk tetap menjaga kesehatan.

"Semoga selalu didalam lindungan Allah SWT.Aminn," ungkap @farahfatehfarfat

"Semoga selalu didalam lindungan Allah SWT.Aminn," terang @inez_audya03

"Stay safe umi dan gen halilintar," tambah @fatners_f.c

Berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber potret rumah karantina Gen Halilintar yang terendam banjir, Minggu (17/5)

1. Atta yang tidak ikut pun merasa khawatir akan kondisi keluarganya.

potret rumah karantina gen halilintar terendam banjir instagram

foto: Instagram/@attahalilintar

2. Banjir yang merendam kawasan rumah keluarga Atta tersebut setinggi paha orang dewasa.

potret rumah karantina gen halilintar terendam banjir instagram

foto: Instagram/@saaihalilintar

3. Tampak beberapa keluarga lain yang rumahnya terendam pun berusaha mengungsi.

potret rumah karantina gen halilintar terendam banjir instagram

foto: Instagram/@sohwahalilintar

4. Mereka pun berusaha menyelamatkan diri ke tempat yang lebih aman.

potret rumah karantina gen halilintar terendam banjir instagram

foto: Instagram/@sohwahalilintar

5. Banjir tersebut pun juga merendam mobil milik keluarga Atta Halilintar.

potret rumah karantina gen halilintar terendam banjir instagram

foto: Instagram/@sohwahalilintar

6. Banjir yang menerjang kawasan rumahnya tersebut terjadi pada malam hari.

potret rumah karantina gen halilintar terendam banjir instagram

foto: Instagram/@fatehhalilintar

7. Keluarga Gen Halilintar kemudian mengungsi ke tempat yang lebih tinggi.

potret rumah karantina gen halilintar terendam banjir instagram

foto: Instagram/@saaihalilintar