Brilio.net - Nama Velove Vexia tak asing lagi di dunia hiburan Tanah Air. Berbagai judul sinetron sekaligus film telah banyak ia bintangi. Karier dari dara kelahiran 1990 ini semakin moncer saja. Tak hanya piawai berakting, Velove juga dikenal memiliki hobi baca buku. Ia pun kerap membagikan buku bacaan yang sedang ia nikmati.

Sebagai selebriti, kisah kehidupan dari Velove pun tak luput dari pemberitaan media. Satu hal yang kerap menjadi perhatian adalah mengenai kisah asmaranya. Perempuan cantik ini kerap dikabarkan dengan pria, mulai dari kalangan selebriti hingga pengusaha.

Siapa sajakah mereka? Ini dia 7 pria yang pernah dekat dengan Velove Vexia dihimpun dari berbagai sumber pada Kamis (22/6). Ada yang diduga kumpul kebo juga, lho!

1. Deva Mahendra.

pria-pria Velove  2017 brilio.net

foto: kapanlagi

Baru-baru ini, Velove Vexia dikabarkan dekat dengan aktor sekaligus presenter Deva Mahendra. Keduanya pernah bermain dalam satu judul film Cinta Laki-laki Biasa. Hubungan keduanya pun berlanjut, Deva dan Velove pun pernah datang ke pernikahan Acha Septriasa secara bersamaan.

Kabar terbaru, Deva Mahendra mengirimkan sebuah puisi kepada Velove Vexia melalui akun Instagramnya. Banyak netizen yang mengira keduanya menjalin hubungan khusus.

2. Didit Hediprasetyo.

pria-pria Velove  2017 brilio.net

foto: istimewa

Velove Vexia sempat dikabarkan dekat dengan anak dari Prabowo Subianto, Didit Hediprasetyo. Pria yang berprofesi sebagai desainer ini tak segan membagi foto kebersamaan dengan Velove. Sebaliknya, Velove pun ikut membagi foto berdua dengan Didit Hediprasetyo.

3. Panji Surya Sahetapy.

pria-pria Velove  2017 brilio.net

foto: instagram.com/@suryasahetapy

Velove Vexia pernah mendapat julukan dari aktris senior Dewi Yull. Mantan istri dari Ray Sahetapy ini menyebut anak O.C. Kaligis sebagai mantu cantik. Ungkapan tersebut menambah kuat hubungan Velove dengan salah satu anak laki-lakinya yang bernama Panji Surya Sahetapy.

4. Raffi Ahmad.

pria-pria Velove  2017 brilio.net

foto: kapanlagi

Pernah terlibat dalam satu judul sinetron, Velove dan Raffi Ahmad tumbuh bibit cinta lokasi. Keduanya pun menjalin hubungan hingga pacaran. Akan tetapi, kisah cintanya akhirnya kandas di tengah jalan.

5. Banyu Biru.

pria-pria Velove  2017 brilio.net

foto: kapanlagi

Perempuan kelahiran Manado ini pernah menjalin asmara dengan anak dari Budayawan Eros Djarot, Banyu Biru. Kala itu, baik Velove dan Banyu tak menampik kabar kedekatan mereka. Meski begitu, hubungan keduanya berakhir dengan kata putus.

6. Alex.

pria-pria Velove  2017 brilio.net

foto: lambeturah

Velove Vexia pernah menjalin kasih dengan pengusaha tajir bernama Alex pada beberapa tahun silam. Hubungan keduanya pun dikabarkan putus nyambung.



7. Adipati Dolken.

pria-pria Velove  2017 brilio.net

foto: instagram.com/@adipati

Adipati Dolken pernah mengunggah foto bersama Velove Vexia pada bulan Mei lalu. Banyak netizen pun mengira keduanya menjalin hubungan khusus. Pasalnya pose yang ada di foto begitu mesra bak sepasang kekasih. Namun demikian, Adipati dan Velove sendiri sedang menggarap proyek film bersama.