Brilio.net - Dunia musik selalu melahirkan talenta-talenta berbakat. Hadirnya musisi baru ini tentu memberi warna baru bagi industri musik Tanah Air. Perkembangan teknologi juga memiliki peran besar dalam memudahkan para talenta ini untuk menampakkan diri. Kini setiap musisi berpeluang memiliki pasarnya masing-masing dengan karakter yang mereka punya.

Kali ini, dunia musik Tanah Air kedatangan penyanyi muda berbakat yang tergabung dalam Origin Musik Indonesia, yakni Samuel Cipta. Kemampuan Sam dalam bernyanyi tak perlu diragukan lagi. Bahkan ia sempat mengikuti ajang pencarian bakat Indonesian Idol hingga masuk ke babak 10 besar di tahun 2020.

Lantas, seperti apa yah sosok Samuel Cipta? Berikut rangkumannya seperti dilansir brilio.net dari akun Instagram @samuelcipta, Senin (10/8).

1. Sam memang sudah hobi bernyanyi sejak kecil. Orang tuanya selalu mengajak Sam untuk mengikuti berbagai kompetisi menyanyi.

Penyanyi samuel cipta © 2020 brilio.net

2. Memiliki sifat attitude dan semangat dalam bermusik serta selalu ingin berkarya, inilah yang menjadi kekuatan dirinya dalam merintis dan menjalani impiannya sebagai seorang penyanyi.

Penyanyi samuel cipta © 2020 brilio.net

3. Sempat mengikuti ajang pencarian bakat Indonesian Idol Musim 10 pada 2020 ini. Namun samuel terhenti di babak 10 besar. Kendati demikian, tak membuat Samuel patah semangat, malah membuat ia semakin terpacu untuk memberikan semua usahanya untuk mewujudkan impiannya dan memulai kariernya sebagai seorang penyanyi.

Penyanyi samuel cipta © 2020 brilio.net

4. Ternyata, kesempatan Sam untuk mewujudkan impiannya terbuka lebar. Kini ia tergabung dalam Origin Musik Indonesia untuk mengembangkan bakatnya. Dan membuat sebuah single perdana berjudul Salah.

Penyanyi samuel cipta © 2020 brilio.net

5. Lagu “Salah”, menjadi single pertama dan perdana dari penyanyi kelahiran Jakarta, 1 Mei 2003. Lagu yang bernuansa muda, fresh, medium-up tempo yang sesuai dengan karakter dan pembawaan Sam secara personal.

Penyanyi samuel cipta © 2020 brilio.net

6. Secara lirik, lagu perdana ini menjadi gambaran Sam yang dipersonifikasikan melalui dirinya sendiri, terhadap kondisi yang dialami oleh seorang pria, di mana pasangan perempuannya memutuskan untuk meninggalkan dirinya untuk orang lain. Akan tetapi, pria ini yakin, bahwa pasangannya yang baru tidak akan lebih baik dari dirinya, bahkan nantinya, sang perempuan yang telah meninggalkannya itu akan menyesal telah meninggalkan dirinya, seperti kalimat yang terdapat di bagian chorus-nya “Salah kau tinggalkan aku”.

Penyanyi samuel cipta © 2020 brilio.net

Sebuah tema yang ringan, namun erat dengan kondisi yang (mungkin) pernah dialami oleh Samunity (panggilan fans-nya Samuel Cipta) yang menjalani hubungan percintaan.

7. Sam merasa sangat nyaman dengan lagunya, sehingga proses pembuatan, aransemen dan rekaman lagu ini pun berjalan dengan lancar. Lagu “Salah” ini diciptakan oleh Tintin, Indah Anastasia, Adikara, & Pieter Anroputra. Musiknya diproduseri oleh Febrian Nindyo dan Ezra Mandira dari grup musik HIVI! dan proses rekamannya dilakukan di Bro’s Studio, di mana Irvnat menjadi Vocal Director-nya.

Penyanyi samuel cipta © 2020 brilio.net

8. Ia berharap single ini bisa menjadi inspirasi untuk banyak orang, karena balik lagi ke tujuan utamanya, yaitu membahagiakan banyak orang dan menambah warna baru di industri musik Indonesia, sehingga orang bisa mengenal siapa itu Samuel Cipta.

Penyanyi samuel cipta © 2020 brilio.net

"Aku juga ingin menunjukkan walaupun masih 17 tahun, tapi yang muda pun bisa dan mampu menghasilkan sebuah karya yang baik. Dan untuk generasi muda, jangan menyerah, pantang menyerah, selalu berusaha untuk mewujudkan apapun impianmu," tutup Sam.