Catatan Redaksi: Pembaca yang terhormat. Dengan ini redaksi Brilio.net menghapus foto-foto yang ada dalam berita ini yang berjudul 8 Transformasi Nurul Arifin, potret masa mudanya curi perhatian atas permintaan dari saudari Nurul Arifin. Beliau keberatan dengan pemuatan foto-foto dalam berita ini karena merupakan koleksi pribadi dan tidak untuk dimuat di media.
Redaksi Brilio.net sekaligus memohon maaf atas kealpaan untuk tidak meminta izin atas pemuatan foto-foto koleksi pribadi ke dalam berita ini.
Bagi penggemar film-film lawas, khususnya Warkop DKI, pastinya tak asing dengan sosok Nurul Arifin. Ya, saat ini Nurul Arifin memang lebih dikenal sebagai seorang politikus. Namun, jauh sebelum menjadi politikus, Nurul dikenal sebagai pemain film Indonesia 90-an.
Sebagai pendamping para pemeran utama Warkop DKI, Nurul Arifin dikenal karena kecantikan dan kepiawaian berakting menggoda Dono, Kasino, dan Indro. Jalan karier Nurul di dunia film diketahui dimulai dari film Hati yang Perawan pada tahun 1984.
Film arahan sutradara Chaerul Umam tersebut membuatnya terpacu untuk terus berakting, salah satu karya fenomenalnya adalah film Naga Bonar. Bersama dengan Deddy Mizwar. Tahun 1989, Nurul dinobatkan menjadi artis terlaris.
Bahkan di tahun 1987, Nurul menjadi salah satu gadis Warkop DKI dalam film Mana Bisa Tahan. Setelah itu, Nurul nyaris selalu menjadi langganan film Warkop. Seperti yang kita tahu, gadis Warkop tampil tak sekedar menjadi pelengkap film.
Kini menjadi politikus, sosok Nurul Arifin pastinya masih menancap di hari para penggemarnya. Penasaran bagaimana penampilannya sekarang?
Recommended By Editor
- 10 Potret rumah Sinta 'Keong Racun' di Prancis, modern minimalis
- 8 Potret Ira Maya Sopha semasa muda ini manglingi pol
- 11 Pesona Karina Suwandi di usia 46 tahun, awet muda banget
- Potret 7 seleb era 80-an dulu vs kini, masa mudanya bikin pangling
- 6 Potret terbaru Untung Blangkon pemain Tuyul dan Mbak Yul