Brilio.net - Kabar bahagia datang dari runner-up MasterChef Indonesia season 8, Nadya Puteri. Pada 11 September 2022, dirinya resmi menikah dengan kekasihnya yang bernama Indra Pramana seorang pengusaha. Kabar bahagia tersebut dibagikan Nadya lewat laman Instagram pribadinya.

Memiliki darah keturunan Tionghoa, rentetan acara pernikahan Nadya MasterChef kental nuansa Tionghoa. Pesta pernikahan Nadya pun sukses digelar dengan lancar.

Pada waktu pesta pernikahan Nadya, tidak ketinggalan teman-teman alumni MasterChef Indonesia Season 8 turut hadir. Di antara tamu yang hadir ada Jesselyn Lauwreen, Bryan, Febs, Olivia, Wynne, Jenny dan masih banyak lagi.

Kehadiran para alumni MasterChef 8 ini pun mencuri perhatian warganet. Terlebih gaya mereka saat menghadiri resepsi pernikahan tampak begitu memesona dalam balutan dress hingga setelan jas.

Penasaran seperti apa gaya seleb di pernikahan Nadya MasterChef? Intip potretnya seperti dihimpun brilio.net dari berbagai sumber, Jumat (16/9).

1. Jevier Justin yang dipercaya untuk menjadi MC di acara pernikahan Nadya ini tampak gagah dengan setelan jas warna cokelat.

Gaya seleb di pernikahan Nadya MasterChef  Instagram

foto: Instagram/@ledyliauw