Brilio.net - Kebahagiaan tengah menyelimuti keluarga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Setelah dikaruniai anak kedua yaitu Rayyanza Malik Ahmad pada 26 November lalu, Raffi dan Nagita pun menggelar acara akikah.

Acara yang digelar di rumah Raffi pada Senin (6/12) kemarin dihadiri oleh keluarga dan beberapa rekan selebriti seperti Irfan Hakim dan Jirayut. Keduanya dipilih oleh Raffi Ahmad untuk menjadi host di acara akikah Rayyanza.

Sebelum acara dimulai, Irfan Hakim dan Jirayut main ke kamar Rayyanza. Meski baru lahir, anak kedua Raffi dan Nagita ini sudah memiliki banyak barang branded. Mulai dari stroller Dior hingga baju bayi yang harganya jutaan.

Penasaran seperti apa potret isi kamar baby Rayyanza Malik Ahmad yang penuh dengan barang branded? Berikut potretnya dilansir brilio.net dari YouTube Rans Entertainment pada Selasa (7/12).

1. Sebelum lahir Rayyanza, Nagita sudah mempersiapkan kamar untuk anak keduanya itu. Ia memilih warna cat kamar yang netral yakni putih.

Potret isi kamar Rayyanza Malik Ahmad  YouTube

Potret isi kamar Rayyanza Malik Ahmad
YouTube/Rans Entertainment

2. Meski masih bayi, kamar Rayyanza sudah lengkap dengan TV dan kasur berukuran besar.

Potret isi kamar Rayyanza Malik Ahmad  YouTube

Potret isi kamar Rayyanza Malik Ahmad
YouTube/Rans Entertainment

3. Irfan Hakim dan Jirayut melihat-lihat isi kamar ditemani oleh adik Raffi Ahmad yaitu Nisya.

Potret isi kamar Rayyanza Malik Ahmad  YouTube

Potret isi kamar Rayyanza Malik Ahmad
YouTube/Rans Entertainment

4. Salah satu barang yang mencuri perhatian adalah stroller Dior milik Rayyanza yang harganya mencapai Rp 109 juta. Nisya menjelaskan bahwa stroller tersebut merupakan kado untuk Rayyanza.

Potret isi kamar Rayyanza Malik Ahmad  YouTube

Potret isi kamar Rayyanza Malik Ahmad
YouTube/Rans Entertainment

5. Selain itu, Rayyanza juga memiliki baby bouncer canggih yang harganya ditaksir sekitar Rp 8-9 juta.

Potret isi kamar Rayyanza Malik Ahmad  YouTube

Potret isi kamar Rayyanza Malik Ahmad
YouTube/Rans Entertainment

6. Pengayun ini bisa terhubung ke ponsel untuk pengoperasian secara jarak jauh. Goyangannya pun bisa diatur sesuai dengan keinginan. Nisya mengatakan bahwa bouncer ini adalah lungsuran dari Caca, adik Nagita.

Potret isi kamar Rayyanza Malik Ahmad  YouTube

Potret isi kamar Rayyanza Malik Ahmad
YouTube/Rans Entertainment

7. Rayyanza juga memiliki kasur kecil yang biasa digunakan untuk tidur santai.

Potret isi kamar Rayyanza Malik Ahmad  YouTube

Potret isi kamar Rayyanza Malik Ahmad
YouTube/Rans Entertainment

8. Nagita juga telah menyiapkan changing table yang digunakan untuk Rayyanza ganti baju. Baju-baju yang ada di meja tersebut juga memiliki taksiran harga mencapai jutaan rupiah.

Potret isi kamar Rayyanza Malik Ahmad  YouTube

Potret isi kamar Rayyanza Malik Ahmad
YouTube/Rans Entertainment

9. Meski begitu, Nagita tak banyak meletakkan perabotan di kamar baby Rayyanza, hanya kasur, lemari dan perlengkapan bayi lainnya.

Potret isi kamar Rayyanza Malik Ahmad  YouTube

Potret isi kamar Rayyanza Malik Ahmad
YouTube/Rans Entertainment