Brilio.net - Monica Oemardi merupakan salah satu aktris yang dikenal sejak era sinetron 90-an. Namanya kian melejit saat membintangi drama kolosal Misteri Gunung Merapi yang tayang pertama kali tahun 1999. Dalam drama tersebut, wanita berdarah Indonesia-Ceko itu berperan sebagai tokoh bernama Mayangsari.
Dikenal sebagai pendekar yang gesit, karakter Mayangsari masih membekas di hati masyarakat. Apalagi drama kolosal Misteri Gunung Merapi pada saat itu banyak ditonton sehingga menjadikannya sinetron ikonik yang masih diingat hingga sekarang. Begitupun dengan Monica Oemardi yang turut meninggalkan kenangan.
Usai kepopulerannya dalam sinetron laga, wanita kelahiran Jakarta 16 Juni 1974 itu kerap bermain dalam beberapa judul sinetron dan film. Perannya pun tidak kalah ikonik, yang mana ia kerap memainkan karakter seorang ibu yang baik hati.
Setelah eksis di dunia hiburan dalam waktu yang lama, transformasi penampilan Monica pun telah disaksikan di depan banyak pasang mata. Berikut potret transformasi Monica Oemardi, dikutip brilio.net dari Instagram @monica_oemardi dan akun Instagram @iskandar_yunhan_official, Selasa (11/10).
Recommended By Editor
- Potret terbaru 8 pemain Misteri Gunung Merapi dan pasangan, sweet abis
- 7 Potret lawas Farida Pasha 'Mak Lampir', jadi idola sejak muda
- 24 Tahun berlalu, ini 11 momen reuni pemain 'Misteri Gunung Merapi'
- Lepas lajang saat usia 44 tahun, ini 11 momen pernikahan Rizal Djibran
- 11 Potret terbaru Farida 'Misteri Gunung Merapi', awet muda di usia 47