Brilio.net - Dunia musik Indonesia baru saja berduka lantaran kehilangan salah satu talenta paling berbakat, Mike Mohede pada Minggu (31/7). Penyanyi jebolan Indonesia Idol ini meninggal di usia 32 tahun lantaran penyakit jantung. Tentu saja, kabar duka ini langsung menjadi viral dan banyak orang mengungkapkan kesedihannya.

Beberapa waktu berselang, beredar sebuah foto yang menunjukkan adanya kecocokan antara nomor audisi Mike di Indonesian Idol dengan tanggal kematiannya. Hal ini mungkin hanya sebuah kebetulan biasa karena tentu Tuhan sudah menentukan semuanya. Nah, berikut foto yang beredar luas di media sosial sosial. Salah satunya yang diunggah oleh akun Knutzarvidorstom dikutip brilio.net, Selasa (2/8).

mike mohede tanggal kematian  2016 brilio.net

foto: Instagram/Knutzarvidorstom

Dalam foto itu, menunjukkan ada kemiripan antara nomor audisi Mike, yakni 30762 dengan tanggal kematiannya 31-07-2016. Sontak cocoklogi ini mendapat berbagagai komentar dari netizen.

Semoga tenang di surga Mike Mohede.