Brilio.net - Jika disuruh menyebutkan grup idol yang populer, nama BTS mungkin menjadi top of mind bagi kebanyakan orang. Popularitas BTS memang sudah terdengar di seluruh penjuru dunia, termasuk Indonesia.

Nggak bisa dipungkiri di balik terkenalnya boyband beranggotakan 7 member ini, ada agensi Big Hit Entertainment yang berjuang mempromosikan mereka. Lewat agensi tersebut, BTS yang debut 2013 lalu mampu melebarkan sayapnya sampai ke kancah internasional.

Bicara soal agensi BTS, kabar terbaru Big Hit Entertainment resmi berganti nama menjadi HYBE. Pengumuman tersebut disampaikan langsung lewat saluran YouTube Big Hit Labels.

Lalu seperti apa informasi lengkapnya? Berikut brilio.net himpun dari YouTube Big Hit Labels bertajuk 'HYBE: NEW BRAND PRESENTATION', pada Senin (22/3).

1. Mengganti nama menjadi HYBE.

big hit ganti nama © YouTube


© YouTube /Big Hit Labels

Bang Si-Hyuk bersama CEO Global Lenzon Yoon dan CO HQ Park Jiwon, baru saja mengumumkan nama baru Big Hit Entertainment menjadi HYBE. Nama tersebut melambangkan koneksi, perluasan, dan hubungan.

2. Dua Markas HYBE dan kebijakan bisnis.

big hit ganti nama © YouTube


© YouTube /Big Hit Labels

 

HYBE akan memiliki dua markas yang berada di Seoul, Korea Selatan dan juga Amerika. HYBE sebagai sebuah perusahaan akan dibagi menjadi tiga yakni HYBE Label, HYBE Solutions, dan HYBE Platform.

HYBE Label bertanggung jawab terkait Big Hit Music, BELIFT LAB, Source Music, Pledis Entertainment, KOZ Entertainment, dan HYBE Labels Japan.

Di samping itu, HYBE Solutions menaungi semua produksi berada termasuk HYBE EDU dan Superb. Pada divisi ini pengembangan bisnis dengan hasil kreatif dari arti HYBE Label akan tercipta.

Sedangkan HYBE Platform akan menjadi rumah bagi Perusahaan Weverse. Pusat yang menghubungkan dan membantu memperluas semua konten dan layanan HYBE.

3. Misi dan Visi.

big hit ganti nama © YouTube


© YouTube /Big Hit Labels

Melansir dari Kapanlagi.com, 'What do you believe in?' kampanye baru yang akan jadi filosofi perusahaan untuk bisa jadi perusahaan entertainment top dunia.

4. Proyek gedung baru.

big hit ganti nama © YouTube


© YouTube /Big Hit Labels

 

Selain mengumumkan nama baru dari Big Hit Entertainment, lewat video tersebut diperkenalkan juga proyek gedung baru HYBE yang diperkenalkan oleh Min Hee-jin selaku CBO (Chief Brand Officer)

Konsep gedung baru tersebut menekankan pada fleksibilitas, komunikasi horizontal dan konektivitas. Lantai 1-6 menjadi tempat produksi musik, seperti studio tari, film, lounge dan sebagainya.

Sedangkan lantai 8-19 akan menjadi kantor lengkap dengan fasilitas penunjang seperti perpustakaan, gym, dan tempat istirahat karyawan. Ada juga auditorium pertemuan besar, lho.