Brilio.net - Bagi penonton FTV pasti sudah tidak asing dengan sosok Nanda Gita. Namanya mulai dikenal lewat aktingnya dalam sinetron populer Emak Ijah Pengen Ke Mekah. Sejak saat itu, ia sudah membintangi beberapa FTV hingga serial web seperti Malam Minggu Miko.
Usai menikah dan pindah ke Belanda, Gita sudah tak lagi jadi aktris. Meski begitu, ia masih aktif di depan layar. Bukan sebagai aktris melainkan konten kreator.
Selain itu, ia juga bekerja sebagai baby sitter hingga menjalani bisnis rumahan di Belanda. Penasaran dengan kabarnya sekarang? Yuk, simak kabar terbarunya yang dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Sabtu (26/11).
1. Nanda Gita menetap di Belanda setelah menjalin kasih dengan Dennis Kuiper. Pasangan ini menikah 2020 silam.
foto: Instagram/@nandagita16
2. Saat ini, Nanda Gita telah dikaruniai seorang anak bernama Hasya Ananda Kuiper.
foto: Instagram/@nandagita16
3. Tak lagi aktif di dunia hiburan, saat ini Nanda menyibukkan diri dengan berbagai aktivitas.
foto: Instagram/@nandagita16
4. Dulunya, Nanda merupakan bintang FTV. Saat ini ia bekerja sebagai baby sitter di Belanda. Pekerjaanya tak sulit, yaitu antar dan jemput anak dan berbagai pekerjaan seputar mengurus anak lainnya.
foto: Instagram/@nandagita16
5. Meski begitu, ia tidak malu menjalaninya. Pasalnya bayaran yang diterimanya cukup fantastis, yaitu Rp 2 juta per hari, lho.
foto: Instagram/@nandagita16
6. Selain menjadi baby sitter, Nanda juga berjualan makanan khas Indonesia untuk menambah pendapatan. Bisnisnya tersebut masih ia jalani hingga sekarang.
foto: Instagram/@nandagita16
7. Ia bersama rekannya membuka bisnis kuliner rumahan. Berbagai masakan khas Indonesia pun diolahnya, mulai dari sambel cumi, nasi rames, seblak, hingga rawon.
foto: Instagram/@nandagita16
8. Bisnisnya tersebut sangat menjanjikan. Bahkan ia sering mendapatkan orderan partai besar.
foto: Instagram/@nandagita16
9. Selain itu menjadi pebisnis, Nanda Gita juga aktif sebagai kreator konten parenting. Ia kerap membagikan momen parenting-nya di media sosialnya.
foto: Instagram/@nandagita16
10. Tak hanya itu, kesehariannya yang menyenangkan sebagai ibu rumah tangga sekaligus pebisnis juga ia unggah di kanal YouTube miliknya, yaitu Inces Bolang. Ia pun jadi salah satu YouTuber yang cukup sukses, lho.
foto: Instagram/@nandagita16
11. Dari situlah ia mendapatkan endorse dari brand yang ingin bekerja sama dengannya.
foto: Instagram/@nandagita16
Recommended By Editor
- Nyaris jadi mantu keluarga Bakrie, intip 11 transformasi Manohara
- Kini jualan pakaian, intip 11 transformasi Chintami Atmanagara
- Semakin memesona, intip 11 pesona Liza Elly mantan istri Nicky Tirta
- 19 Tahun berlalu, kabar terbaru 7 pemeran sinetron Kiamat Sudah Dekat
- Wanita di iklan penyedap rasa ini penyanyi top 70-an, ini 11 potretnya
- Bocah di iklan sereal kini jadi sutradara, intip 9 transformasinya