Brilio.net - Kehidupan Atta Halilintar memang tak pernah lepas dari sorotan publik. Terlebih Ia memiliki keluarga yang semuanya merupakan artis papan atas di Tanah Air. Mengawali karier sebagai YouTuber, Atta Halilintar kini menjadi salah satu orang sukses dengan kehidupan mewahnya yang bak sultan.

Kini Atta Halilintar memiliki paras yang rupawan dengan badan yang kekar. Hal inilah yang menjadi salah satu daya tarik Atta di mata kaum hawa bahkan sampai membuat Aurel Hermansyah jatuh hati padanya. Namun, siapa sangka ternyata penampilannya sekarang sangat jauh berbeda dengan masa lalunya.

Dalam unggahannya di akun TikTok @attahalilintar belum lama ini, Atta membandingkan foto dahulu dengan yang sekarang. Suami Aurel Hermansyah itu pun memilih foto ketika masih remaja dengan dirinya yang saat ini sudah menikah.

Dalam video tersebut, terlihat dua foto Atta saat masih remaja. Pada foto yang pertama, Atta mengenakan kaos berwarna biru. Ia berpose di sebuah tempat sambil bersandar ke tembok. Kala itu, gaya busananya nggak neko-neko.

Atta bagikan potret saat remaja vs kini  TikTok

foto: TikTok/@attahalilintar

Di foto kedua terlihat Atta yang diduga bersama keluarga. Namun, Atta hanya menyoroti dirinya yang memakai baju krem dan dalaman kaos berwarna hitam. Semasa remaja, ia belum terbiasa mengenakan bandana untuk penampilan kesehariannya seperti sekarang.

Transformasi Atta saat remaja vs kini telah menikah cukup bikin kaget para netizen. Pasalnya penampilannya yang dulu dengan sekarang tampak seperti dua orang yang berbeda. Saat remaja, perawakan Atta terlihat pendek dan tampak pede menunjukkan dahinya yang lebar. Hidungnya juga tampak belum semancung sekarang.

Atta bagikan potret saat remaja vs kini  TikTok

foto: TikTok/@attahalilintar

Sementara setelah menjadi YouTuber top dan menikah dengan Aurel, penampilan Atta berubah drastis. Parasnya tampak glowing dengan rambut yang lurus hitam. Kulitnya pun lebih cerah, dengan hidung yang mancung dan alis lebih tebal.

Di bagian caption, Atta Halilintar bertanya-tanya apakah sang istri, Aurel Hermansyah akan menerimanya saat masih berpenampilan seperti yang ada di dalam foto unggahannya tersebut.

"Kalau gini ada yg mau nemenin saya ga yak? ehh bini saya mau ga ya?" tulis Atta dikutip brilio.net dari TikTok @attahalilintar, Selasa (25/10).

Atta bagikan potret saat remaja vs kini  TikTok

foto: TikTok/@attahalilintar

Sontak saja unggahan Atta saat membandingkan potret dirinya saat remaja vs kini pun viral hingga ditonton lebih dari 14,5 juta kali. Di kolom komentar, tak sedikit yang memuji penampilannya.

Banyak yang menilai, sejak menikah Atta semakin pintar merawat diri. Namun ada juga yang menganggap bahwa Atta bisa berubah tampan seperti sekarang ini karena memiliki uang banyak.

"tpi semenjak menikah . bener ganteng lho," tulis @hera_ajaaa

"semenjak sm ka loly cakep bang after married tambah gagah cakep," sahut @kitty_hello111

"kan ada mamanur yg bisa merubah penampilan papatta jadi super keche dan berkelas," timpal @saririnjani

"ada uang kita glow up ygy," kata @dtfhmikm

"semua butuh proses.. dan uang yg banyak juga," ungkap @syahna180522

@attahalilintar

kalau gini ada yg mau nemenin saya ga yak? ehh bini saya mau ga ya?

No comment slowed version - Mas Levi||