Brilio.net - Belakangan ini nama Baim Wong menjadi perbincangan hangat publik lantaran 'mengomeli' seorang bapak tua dan menganggapnya mengemis. Aksi ini diketahui lewat unggahan salah satu konten YouTube Baim Wong. Banyak orang menganggap sikap Baim padakakek yang diketahui bernama Suhud itu keterlaluan.
Di tengah hangatnya perbincangan publik terhadap Baim Wong, Paula Verhoeven yang baru saja melahirkan putra keduanya itu ikut angkat bicara. Paula memang tidak menyampaikan secara langsung perihal permasalahan yang dihadapi suaminya itu, namun dia memberikan pesan bijak yang seolah menggambarkan bagaimana pandangan orang terhadap Baim maupun keluarganya.
Hal itu disampaikan Paula lewat unggahan Instagram pribadinya. Dia mengunggah potret Baim dan anak pertamanya, Kiano tampak begitu girang. Momen itu pun tampaknya diambil di rumah sakit ketika mereka menanti atau mungkin sudah mendapat kabar bahwa adik Kiano lahir.
foto: Instagram/@paula_verhoeven
"MasyaAllah Tabarakallah. My support system. Orang berhak berpendapat, orang berhak men-judge, tp yg tau diri kita itu kita sendiri Ga perlu jg Justification dr orang lain. Yang terkadang kita lupa itu untuk belajar jadi pemaaf, berhenti menjadi pembenci, berhenti menyalahkan orang, dan belajar memperbaiki diri. Karena kita terlalu fokus sm kehidupan orang lain," tulis Paula.
Paula menyebut, apapun masalah yang sedang dihadapi diharapkan dapat menjadikan pribadi yang lebih baik.
"Apapun masalah yg kita hadapin skg, semoga bs menjadikan kita pribadi yg lebih baik lg. Amin. We cant control other people, but we can control our reactions to them #selfreminder #positivevibes," sambung Paula.
Unggahan itu pun mendapat respons dari Baim. Lewat kolom komentar Baim mengatakan bahwa dia tidak membenci orang-orang yang membencinya.
foto: Instagram/@paula_verhoeven
"Eh kaget , bacanya bikin .. Tapi Demi Allah..kita pun ga membenci org2 yg benci kita.. Malah terkadang mereka yg membuat kita lebih baik. Setiap langkah hidup saya adalah pembelajaran, Daridulu saya jg berusaha apa adanya," tulis Baim di kolom komentar.
Baim juga meminta maaf atas perbuatannya yang telah menyinggung banyak pihak. Terutama Pak Suhud.
"Tapi saya minta maap ya, kalau menyakiti perasaan kalian.. Sehat2 semua," pungkasnya.
Recommended By Editor
- Usai dimarahi Baim Wong, ini 5 curhat kakek Suhud pada Nikita Mirzani
- Banyak dikecam, Baim Wong minta maaf terbuka kepada Kakek Suhud
- Klarifikasi Baim Wong usai viral aksi tegur kakek yang mengikutinya
- Dapat bantuan dari Baim Wong, Babeh Ojol beli motor dan bagi sembako
- 8 Momen Paula Verhoeven beri kejutan ke Baim Wong, sewa vila mewah