Brilio.net - Nama Putri Ariani masih terus menjadi perbincangan publik akhir-akhir ini. Penampilannya yang memukau pada ajang pencarian bakat America's Got Talent membuat Putri banjir pujian warganet di dalam maupun luar negeri.
Banyak warganet mengapresiasi bakatnya dengan meramaikan akun media sosialnya di Instagram. Putri sampai sekarang sudah mendapat 960 ribu pengikut di Instagram. Sementara di TikTok, akunnya diikuti oleh lebih dari 2 juta pengikut.
Banyak di antara pengikutnya yang memuji, mendoakan, bahkan sekadar menyapanya di media sosial. Putri pun dengan senang hati merespons berbagai apresiasi itu satu persatu. Momen Putri membalas komentar warganet itu pun terekam dan langsung mencuri perhatian.
foto: Instagram/@arianinismaputri
Melalui video yang dibagikan oleh akun TikTok @dpctenayan, momen yang memperlihatkan cara Putri Ariani membalas satu persatu komentar netizen ini bikin kagum. Putri Ariani yang diketahui adalah penyandang disabilitas netra punya cara lain untuk membalas berbagai komentar di media sosial melalui handphone-nya.
foto: TikTok/@dpctenayan
Dalam video tersebut, Putri terlihat mahir menggulirkan komentar-komentar dari warganet di akun Instagram melalui smartphone-nya.
"Mari kita balas," kata Putri dalam video yang dikutip brilio.net, Senin (12/6).
Teknik yang digunakan oleh Putri Ariani ini sebetulnya sudah umum dilakukan oleh teman-teman yang juga memiliki keterbatasan penglihatan. Putri membaca komentar-komentar dari netizen dengan bantuan aplikasi khusus bernama TalkBack.
Aplikasi inilah yang memungkinkan Putri bisa mendengarkan teks yang ditampilkan di layar. Diketahui, TalkBack adalah pembaca layar Google yang disertakan di perangkat Android. TalkBack memberi kontrol atas perangkat tanpa perlu melihatnya.
foto: TikTok/@dpctenayan
TalkBack adalah fitur khusus untuk penyandang tunanetra yang dapat membantu mereka mengoperasikan HP Android dengan suara. Fitur ini memungkinkan pengguna disabilitas memakai ponsel tanpa melihat langsung ke layar.
Salah satu fitur baru yang disediakan TalkBack sudah disertakan dengan keyboard braille. Dengan begitu, pengguna dapat menggunakan 6 jari di layar untuk memasukkan huruf braille 6 titik.
Terlihat dalam video, Putri dapat mengetik dengan jari-jarinya yang lincah. Tak jarang, dirinya menyisipkan emotikon-emotikon lucu ketika merespons komentar-komentar tersebut. Jemari Putri sangat terampil dalam mengetik dengan cepat.
foto: TikTok/@dpctenayan
Video yang sudah ditonton 7,5 juta kali ini kembali menuai pujian warganet.
"Masyaallah, memang tuhan itu adil ya walaupun putri tidak bisa melihat tapi dia bisa melakukan semua sendiri. Terus semangat Putri, sukses dunia akhirat ya," tulis pemilik akun @susi55560.
"Keren kakak Putri. Kamu nggak punya kekurangan, malah kamu punya kelebihan," ujar akun @dinara.rizqiya.
"Dia melihat dengan mata hatinya," timpal akun @wawansetiawan4310.
"Kagum sekali saya melihatnya. Semoga sehat selalu ya dik," kata akun @dedehajalah.
@dpctenayan Membalas @fypbl_ Jadi selama Ini putri Sendiri yang balasin komentar teman², Beginilah Cara Putri Ariani Membalas Komentar Teman² dimedia sosialnya.... . . . . . #putriariani #americagottalent #americasgottalent #agt #goldenbuzzer #ariani #indonesia #riau #jogja #bangkinang #simoncowell #fyp #fyp #pkspembelarakyat original sound - America’s Got Talent
Recommended By Editor
- 7 Momen Putri Ariani audisi Indonesia's Got Talent 2014, Anggun C Sasmi dibikin iri dengan suaranya
- Suaranya memukau, ini 7 potret transformasi Putri Ariani yang hebohkan America's Got Talent
- Potret Rafathar bareng Faisal dan Tegar difabel inspiratif, main seru seperti sahabat karib
- Kisah driver ojek disabilitas, gigih meski orderan kerap dicancel
- Pengertian disabilitas, ketahui pengertian, jenis-jenis, dan haknya
- 7 Film Netflix kisah penyandang disabilitas, penuh perjuangan hidup