Brilio.net - Sudah tak terhitung lagi berapa jumlah selebriti yang terinfeksi virus corona Covid-19. Sejak pandemi masuk ke Indonesia, sejumlah artis silih berganti mengabarkan dirinya positif Covid-19. Mulai dari kalangan aktor, pesinetron, sampai para penyanyi.
Seperti yang dialami oleh solois Bunga Citra Lestari. Lewat akun Instagram pribadinya, wanita yang akrab disapa Unge itu menyampaikan kabar bahwa dirinya positif Covid-19 pada Senin (14/6) kemarin.
"Baru mendapat hasil tes hari ini dan dinyatakan positif virus corona," tuturnya, seperti yang brilio.net lansir dari akun @bclsinclair, Selasa (15/6).
foto: Instagram/@bclsinclair
Bersama dengan pernyataan dirinya positif Covid-19, ibunda dari Noah tersebut menyertakan dua foto. Foto pertama memperlihatkan Bunga yang sedang duduk di ruang tunggu, menggunakan masker, sweater, dan topi bucket-nya. Sedangkan foto kedua terlihat Bunga yang sedang diperiksa oleh tim medis.
Usai dinyatakan positif Covid-19, pelantun 'Cinta Sejati' akan menjalani isolasi mandiri hingga pulih. Ia juga semangat untuk pulih secepatnya dari virus yang menyerang tubuhnya.
foto: Instagram/@bclsinclair
"Aku sedang karantina mandiri dan insya Allah akan pulih secepatnya," harapnya.
Sebagaimana artis lainnya, Bunga juga menyelipkan pesan bahwa pandemi Covid ini harus ditanggapi dengan serius. Selalu menjaga kesehatan diri dan meningkatkan kekebalan tubuh menjadi poin penting agar tetap sehat.
"Aku mengimbau semua orang untuk mengambil semua langkah untuk tetap aman dan sehat..Kumohon jaga dirimu dan orang-orang yang kau cintai. Bangun imunitas dan anggap hal ini penting.. Aku akan menemui kalian secepatnya" pungkasnya.
foto: Instagram/@bclsinclair
Unggahan BCL tersebut seketika langsung ditanggapi dari rekan artis. Mereka mengungkapkan doa dan dukungan untuk BCL lewat komentar.
"Semangaaaat Ungeee, dan semoga kamu tetap fit dan sehat segera," tulis Ayu Dewi.
"BISMILLAH AMAN GA ADA SYMPTOMS YG GIMANA2... CEPET SEMBUH NGE!!," imbuh Vidi Aldiano.
"Semangat ungee. Cepet pulih yaa.," tulis sahabatnya, Judika.
"Cepet sembuh Nge, gak usah takut Bismillah sembuh," ujar Maia Estianty.
Recommended By Editor
- 5 Tanda usia baru 20-an tapi berasa 40-an, ternyata ini akar permasalahannya
- 10 Cerita Mona Ratuliu & suami terkena Covid-19, pisah dari anak
- Cinta Laura & Najwa Shihab komitmen lawan pelecehan seksual, 200 orang ikut turun tangan
- Momen haru Fatin Shidqia pulang dari Wisma Atlet, sembuh Covid-19
- Terpapar Covid-19 untuk kedua kali, begini kondisi Paula Verhoeven
- Cerita Terry Putri positif Covid-19, sudah dua kali vaksin
- 10 Momen Paula Verhoeven jenguk keluarga positif Covid-19, pakai APD