Brilio.net - Erina Gudono makin terkenal semenjak menyiapkan pernikahan dengan anak Presiden Republik Indonesia yakni Kaesang Pangarep. Perempuan bernama lengkap Erina Sofia Gudono ini diketahui menjalin hubungan dengan Kaesang sejak bulan Juli lalu. Saat ini keduanya tengah disibukkan dengan persiapan pernikahan yang akan digelar pada Desember mendatang.

Sebelum ramai jadi perbincangan publik, rupanya Erina Gudono memiliki segudang prestasi mengharumkan seperti Top 1 Puteri Indonesia DIY 2022. Tak hanya itu, perempuan berusia 25 tahun ini merupakan lulusan S1 Manajemen Universitas Gadjah Mada (UGM) dan S2 Administrasi Publik Universitas Columbia.

Berkat prestasi serta hubungannya dengan Kaesang, Erina Gudono sekali lagi berhasil mencuri perhatian publik. Belum lagi potret dirinya di media sosial yang selalu tampil stunning, banyak warganet yang mulai mencari tahu seperti apakah sosok perempuan yang membuat anak presiden bertekuk lutut.

Setelah mengetahui seperti apa sosok Erina Gudono, publik mulai membandingkan penampilan Erina dari SMA hingga sekarang. Berikut ini 11 transformasi Erina Gudono, calon mantu presiden yang makin memesona, dirangkum brilio.net dari akun Instagram @erinagudono, Kamis (20/10).

Magang: Ricka Milla Suatin