Belinda memilih untuk mencampurkan masakan Asia dan Western. Sajian bertema perpaduan western dan asia yang dihidangkan Belinda secara lengkap, sukses mendapat pujian dari para juri.

Chef Juna sempat jagokan Kiki © berbagai sumber

Chef Juna sempat jagokan Kiki
Instagram/@kiki.mci11

Ketiga menu yang disajikan Belinda di challenge terakhir yakni Tuna Belly Tartare Asian Inspired, Five Spiced Duck Breast, dan dessert berupa Matcha Creme Brulee. Sementara Kiki menyajikan menu karedok sebagai appetizer, ikan arsik sebagai main course, dan dessert-nya adalah ice cream.

Untuk menu appetizer, Belinda lebih unggul dari Kiki. Sementara di main course, hidangan Kiki yang berbahan ikan lebih unggul dari Belinda. Terakhir untuk dessert, masakan Belinda lebih baik dari Kiki.

"dessertnya dia (Kiki) itu bukan dessert yang mau dibuat pada saat mulai masak, tapi karena kehabisan waktu, dia bisanya buat itu dalam waktu 20 menit," terang Juna.

Sekali lagi, Juna menegaskan bahwa dirinya ingin Kiki yang menjadi juara MasterChef. Namun, karena olahan appetizernya yang dinilai banyak kurangnya, menjadikan pertimbangan point Belinda jadi lebih unggul.

"Ki, aku mau kamu yang menang, tapi jujur nilainya nggak bisa, karena dalam eksekusi karedok aja kekurangannya lumayan banyak," beber Juna.

Chef Juna sempat jagokan Kiki © berbagai sumber

Chef Juna sempat jagokan Kiki
YouTube/Ray Janson Radio

Di akhir video, pria 48 tahun tersebut mengatakan bahwa siapa pun yang keluar menjadi juara MasterChef belum tentu juga akan dengan mudah diterima kerja di hotel bintang 5. Tak peduli dari mana orang tersebut berasal, menurut Juna, skill tetap menjadi yang nomor satu.