Brilio.net - Setelah merampungkan rumah barunya di daerah Jakarta, kini pasangan Christian Sugiono dan Titi Kamal kembali membangun villa mewah di Pulau Dewata, Bali. Tepatnya di daerah Ubud.

Nggak cuma mewah, vila ini juga sangat asri dengan pemandangan persawahan. Namun, mereka memilih konsep yang jauh berbeda. Jika vila milik Titi dan Tian sebelumnya memiliki konsep tropical, untuk vila baru yang diperuntukkan untuk ayahanda tercinta ini mereka mengusung konsep farmhouse.

Selain ruang karaoke dan kolam renang yang langsung menghadap persawahan, vila ini juga dilengkapi dengan kebun kecil dengan berbagai tanaman. Seperti jeruk nipis, maupun sayur-sayuran.

Berikut brilio.net rangkum dari YouTube Titi dan Tian pada Jumat (28/4), penampakan vilaChristian Suginonoyang mepet sawah.