Brilio.net - Setelah beberapa waktu terakhir Kartika Putri memutuskan untuk menutup auratnya dengan berhijab, kini penampilannya semakin tampak anggun saja. Tidak hanya terlihat semakin anggun, penampilannya juga selalu menjadi sorotan publik.

Dulu, ibu dari Arjuna ini lebih dikenal sebagai salah satu artis seksi karena kerap mengenakan baju yang terbuka. Namun kini seleb cantik kelahiran Palembang ini sering terlihat mengenakan busana panjang dan longgar yang menutupi seluruh bagian tubuhnya, kecuali muka dan telapak tangan.

Bahkan saat memutuskan merubah penampilannya 180 derajat, ia tidak ragu meminta tolong kepada publik untuk ikut membantu menghapus foto dirinya yang tidak berhijab. Wanita berusia 27 tahun ini semakin mantap dengan keputusannya tersebut dan tidak takut jika harus kehilangan pekerjaan di dunia hiburan Tanah Air.

Seperti yang terlihat baru-baru ini, dimana wanita yang lebih akrab disapa Kaput ini mengunggah foto yang menunjukkan dirinya ketika menggunakan niqab yang menutupi hampir seluruh wajahnya, kecuali matanya. Saat itu Karput tengah berada di dalam mobil dalam perjalanan menuju bandara. Namun dengan penampilannya tersebut, ia justru mendapat pengalaman yang tidak mengenakan ketika berada di bandara.

Assalamuallaikum warahmatullahi wabarakatuh.. Pengalaman aku hari Ini sangat berharga untuk aku dan mungkin kita semua.. Jadi hari Ini aku dpt kirim an endorse yaitu berupa syari dan niqab.. setelah foto aku buru karena pagi Ini aku harus ke bandara dan pakai taxi online (krn tdk ada yang bisa antar) jadi aku pake deh niqabnya biar nyaman dan aman aja.. smp dibandara aku tetap pake karena nyaman aja tp Sedih dan miris sekali karena sampai dibandara saya masuk di security check (Lolos karena tidak ada bunyi) tp koper saya diperiksa secara random ( FYI: sy selalu bawa koper kecil yang kosong untuk bawa buku saja) lalu sy bertanya knp random cuma sy pdhl koper saya kosong.. saya bilang apa krna saya pakai cadar (masih tenang)dan mereka cuma bilang random aja.. dan saya buka tetapi pandangan mereka sangat tidak nice?? dan tidak sampai disitu.. dipemeriksaan ke dua terjadi hal yang sama bahkan di diperiksa tubuhnya(oleh petugas wanita memang) pdhl sy lolos sensor ???? lagi dan lagi koper dan mereka meminta boarding pass pdhl sudah diperiksa 1x didepan???? yaAllah mengapa aku merasa di intimidasi dengan niqab ini.. apa salah nya jika muslimah menggunakan niqab.. demiallah memang lebih nyaman (tdk menjadi pusat perhatian laki laki) dan merasa aman.. tp kenapa disini yang notabennya kebnykan orang muslim tp tdk bisa berlaku adil dan menerima dgn baik kepada muslimah yg menggunakan niqab.. Saya Jadi makin tertantang tuk menggunakan niqab ditempat umum lainnya tuk lbh tau bgmn reaksi sekeliling.. hmm Ingat ya kami muslimah yang menggunakan niqab juga mempunyai hati dan perasaan jd perlalukan lah sbgmn mestinya..???????? tnp di intimidasi.. ?????? Masih syock dan sedih??????

A post shared by Kartika Putri (@kartikaputriworld) on

"Assalamuallaikum warahmatullahi wabarakatuh..
Pengalaman aku hari Ini sangat berharga untuk aku dan mungkin kita semua.. Jadi hari Ini aku dpt kirim an endorse yaitu berupa syari dan niqab.. setelah foto aku buru karena pagi Ini aku harus ke bandara dan pakai taxi online (krn tdk ada yang bisa antar) jadi aku pake deh niqabnya biar nyaman dan aman aja.. smp dibandara aku tetap pake karena nyaman aja tp Sedih dan miris sekali karena sampai dibandara saya masuk di security check (Lolos karena tidak ada bunyi) tp koper saya diperiksa secara random ( FYI: sy selalu bawa koper kecil yang kosong untuk bawa buku saja) lalu sy bertanya knp random cuma sy pdhl koper saya kosong.. saya bilang apa krna saya pakai cadar (masih tenang)dan mereka cuma bilang random aja.. dan saya buka tetapi pandangan mereka sangat tidak nice?? dan tidak sampai disitu.. dipemeriksaan ke dua terjadi hal yang sama bahkan di diperiksa tubuhnya(oleh petugas wanita memang) pdhl sy lolos sensor ???? lagi dan lagi koper dan mereka meminta boarding pass pdhl sudah diperiksa 1x didepan. yaAllah mengapa aku merasa di intimidasi dengan niqab ini.. apa salah nya jika muslimah menggunakan niqab.. demiallah memang lebih nyaman (tdk menjadi pusat perhatian laki laki) dan merasa aman.. tp kenapa disini yang notabennya kebnykan orang muslim tp tdk bisa berlaku adil dan menerima dgn baik kepada muslimah yg menggunakan niqab.. Saya Jadi makin tertantang tuk menggunakan niqab ditempat umum lainnya tuk lbh tau bgmn reaksi sekeliling.. hmm Ingat ya kami muslimah yang menggunakan niqab juga mempunyai hati dan perasaan jd perlalukan lah sbgmn mestinya.. tnp di intimidasi.. Masih syock dan sedih," terang Karput pada keterangan captionnya, seperti dikutip brilio.net, Selasa (13/3).

Melihat postingannya tersebut, warganet pun beramai-ramai meninggalkan komentar dalam kolom Instagramnya. Beberapa warganet ada yang memberi dukungan, namun ada pula yang memberi pengertian bahwa itu hanyalah prosedur keamanan pihak bandara.

"Di ambil positifnya aja, mngkin kan skrng ini lg musim teror bom dan krna yg melakukan hal tersebut mengatas nama kan islam ya dampaknya seperti ini, demi kenyamanan bersama aja biar gak terjadi hal hal yg tdk di inginkan @kartikaputriworld ttp istiqomah mngkin ini bagian dari ujian untuk berhijab secara ikhlas," jelas akun @hello_liska

"Keep wearing, semoga istiqomah. Perbanyak belajar ilmu nya juga. Islam itu indah buat keindahan," ungkap akun @ibnu_ridwan27

"Tetap sabar dan semangat @kartikaputriworld dan semoga istiqomah..." tulis akun @v3julianti