Brilio.net - Denny Cagur selalu berhasil membuat penggemar terhibur dengan celetukannya. Namun ternyata sisi lawak komedian ini nggak hanya di depan kamera, namun juga hingga dalam kesehariannya. 

Baru-baru ini, Denny Cagur membagikan sebuah curhatan mengenai salah satu karyawannya. Melalui unggahan di Instagram, Denny menunjukkan cuplikan percakapannya dengan karyawan bernama Agus.

Dalam percakapan singkat itu, terlihat Agus mengirimkan sebuah foto ikan. Rupanya salah satu ikan di rumah Denny itu dikabarkan mati. Mungkin orang pada umumnya hanya akan sekadar menyampaikan seekor ikan mati.

Tapi berbeda dengan Agus, ia memiliki cara yang khas setiap mengirim laporan kepada bosnya. Dengan kata-kata yang rapi dan sopan, Agus pun melaporkan secara detail mengenai kondisi ikan itu pada Denny.

"Pak maaf mengganggu, doaku semoga sehat & bahagia selalu, lain dari pada itu info hari ini 1 ekor ikan Diskusi yang berkediaman di mega tank menemui ajalnya (mati), Terima kasih," begitu tulis Agus.

Chat unik karyawan Denny Cagur © Instagram

foto: Instagram/@dennycagur

Pesan singkat yang dikirimkan Agus itu pun kemudian mendapat tanggapan dari Denny. Melihat karyawannya yang begitu runtut dan jelas dalam melaporkan, komedian itu juga membalas dengan respons yang nggak kalah mencuri perhatian.

"Ok. Kamu segera kabarin keluarganya ya, takutnya ayah ibunya menunggu dirumah..," balas Denny.

Percakapan antara Denny Cagur dan Agus ini pun lantas mendapat banyak perhatian dari warganet. Nggak sedikit yang menilai bahwa percakapan dengan dengan karyawannya cukup unik. Namun memang diakui Denny bahwa Agus merupakan salah satu karyawannya yang kerap menggunakan bahasa baku untuk berkomunikasi dengannya.

"Tau kan karyawan gue yang namanya @agus_citayem , yang kalo ngomong bahasanya baku bgt? beginilah dia kalo wasapan.. Sebenarnya infonya cukup,
‘Pak.. ikan discuss mati 1’," begitu jelas Denny.

Curhatan Denny Cagur tentang karyawannya mendapatkan banyak respons menghibur dari warganet, termasuk juga dengan Gisella Anastasia yang memberikan emoji tertawa. Nggak ketinggalan, beberapa warganet pun juga dibuat kagum dengan kesopanan Agus saat mengirim pesan kepada Denny.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Denny Cagur (@dennycagur)

 

"Sopan banget, klo wasapan, ada kalimat pembuka, kalimat inti dan kalimat penutup," @juliahiqmah.

"Ga kryawan ga bos smaaaa," ucap @devi_betaria.

"pasti nilai bahasa indonesia pas SD dapat 99," tambah @moeh_arrohman.