Brilio.net - Tinggal menghitung hari, Katrina Kaif dan Vicky Kaushal akan segera melangkah ke jenjang pernikahan. Rencananya, pernikahan Katrina dan Vicky ini akan berlangsung pada 7 hingga 9 Desember 2021 mendatang. Tentu saja momen pernikahan dua bintang top Bollywood ini menyita banyak perhatian.

Pesta pernikahan Katrina Kaif dan Vicky Kaushal ini juga digadang-gadang menjadi perayaan meriah dan serba mewah pada penghujung tahun 2021 ini. Bagaimana tidak, Katrina Kaif telah menyewa tempat pernikahan yang terkenal mahal yakni Pink City, Six Senses Fort Barwara, Rajasthan.

<img style=

foto: pinkvilla

Dilansir brilio.net dari pinkvilla pada Selasa (1/12), daftar tamu pernikahan Katrina dan Vicky ini sempat bocor lho. Keduanya diketahui harus mengurangi jumlah undangan untuk meminimalisir ketakutan akan varian baru Covid-19 di India. Namun tentu saja para selebriti Bollywood ternama yang menjadi sahabat dekat kedua mempelai akan tetap diundang dalam pesta pernikahan tersebut.

Dari keterangan yang didapatkan, tertulis ada nama Karan Johar, Shah Rukh Khan, dan Alia Bhatt. Tampaknya Katrina Kaif juga mengundang mantan pacarnya yakni Salman Khan. Selain itu, ada koreografer Basco Martin yang mendapatkan slot undangan. Belum diketahui apakah nama-nama seleb tersebut akan hadir dan ambil bagian di pesta pernikahan Katrina Kaif dan Vicky Kaushal.