Brilio.net - Pernikahan Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa tentu menjadi kabar bahagia yang kini ramai jadi sorotan. Sebelum sah menjadi pasangan suami-istri, sebelumnya Deddy dan Sabrina telah berpacaran dalam waktu yang cukup lama yakni 9 tahun.
Tampaknya banyak warganet yang penasaran mengapa Deddy Corbuzier baru menikah kembali setelah sekian lama. Menjawab semua pertanyaan itu, Deddy pun mengunggah postingan terbaru di Instagram miliknya.
"Kenapa baru nikah sekarang? Aku punya seorang anak yang butuh aku awasi sampai aku yakin kalau dia siap untuk menangani segalanya sendiri. Sampai dia siap. Hidupku didedikasikan untuknya @azkacorbuzier," tulis Deddy, dikutip brilio.net dari Instagram @mastercorbuzier pada Kamis (9/6).
View this post on Instagram
Dalam postingan itu, Deddy juga mengunggah potret sang istri dan memaparkan profilnya.
"Born in 1992, Putri Indonesia 2011, S2 UPH Magister Ilmu Komunikasi, Languae: Dutch, English, Indonesian, Entrepreneurs," tulis Deddy.
Tak hanya itu, Deddy juga membeberkan fun fact bahwa ia adalah orang pertama yang mencium Sabrina.
foto: Instagram/@mastercorbuzier
"I'm the first man she ever kissed,"
Mengenai pesta pernikahannya, Deddy mengaku hanya ingin merayakan hari bahagianya dengan intimate.
"Kami juga hanya mengundang 50 orang yang hanya merupakan saudara dan rekan bisnis.. Tertutup dari media dan bahkan sahabat sahabat kami..Krn tuk saya saat ini pernikahan tujuan nya adalah SAH.. Bukan WAH," pungkasnya.
Recommended By Editor
- 9 Potret Nada anak angkat Deddy Corbuzier dan Sabrina, disebut kembar
- 9 Serba-serbi pernikahan Deddy Corbuzier & Sabrina Chairunnisa
- 11 Detail kebaya Sabrina Chairunnisa saat dinikahi Deddy Corbuzier
- Pacaran 9 tahun berujung nikah, 7 kisah cinta Deddy Corbuzier-Sabrina
- 7 Momen anniversary Deddy Corbuzier dan Sabrina, double date sama Azka