Brilio.net - Laudya Cynthia Bella akhirnya sah dinikahi Engku Emran, Jumat (8/9) sore tadi. Hari kebahagian Bella ini tentu tidak lepas dari kehadiran sahabat-sahabat dekatnya yang turut menyaksikan momen sakral tersebut.

Seperti adik ipar Shireen Sungkar, Dini Andini yang mengunggah momen bahagia para selebriti lewat Instastory akun Instagramnya @diniandinii.

A post shared by zaskiadore palembang (@zaskiadore_plg) on

Terlihat Irwansyah, Zaskia dan Shireen Sungkar, dan beberapa selebriti Tanah Air lainnya menghadiri hari bahagia Laudya Cynthia Bella ini.

Para selebriti tersebut tentu begitu merasa kebahagiaan ini mengingat mereka lah yang berada di samping Bella di saat-saat kelam kisah percintaannya.

Selain itu, mereka-mereka ini jugalah yang bersama-sama dengan Bella menapaki dunia hiburan Tanah Air.

Sebelumnya, Melly Goeslaw sempat mengunggah detik-detik ijab qabul Bella dan Emran lewat akun Instagramnya @melly_goeslaw: