Meski harus perawatan rutin, penyanyi 33 tahun itu mengaku sudah mengikhlaskan kondisinya. Ia sudah berdamai dan merasa bersyukur atas apa yang diberikan Tuhan kepadanya selama ini.

"Seiring waktu berjalan, I learn to make peace with my condition and be grateful for whatever God has given me throughout these years," ungkapnya.

kisah Vidi Aldiano jalani kemo  Instagram

foto: Instagram/@vidialdiano

Pelantun lagu Nuansa Bening itu sadar, tenggelam dalam kekecewaan dan kesedihan tak akan memperbaiki keadaan. Hal yang saat ini adalah fokus berjuang, bertahan, dan berkarya sebagai seorang seniman.

Gue harus terus bisa living my life, dan bonusnya semoga terus bisa berkarya untuk bisa kasih senyuman ke kalian semua. Wish me luck! #VidiComeback2023 sudah ada di depan mata. Gue harus sehat dan kuat, supaya bisa bikin kalian bangga sama karya terbaru gue! tutupnya.

Unggahan Vidi Aldiano ini sontak mendapatkan banyak komentar dari rekan artis lainnya. Mereka menyemangati Vidi Aldiano agar terus kuat dalam menjalani perawatan melawan penyakit yang dideritanya.

"You got this kak," komentar Lyodra Ginting.

"Lo kuaaaatt!!! dan banyak yang sayang sama lo! termasuk gue!" kata Prilly Latuconsina.

"Semoga Allah mudahkan, bro. Bismillah," ucap Teuku Wisnu.