Brilio.net - Setelah tersebarnya foto-foto Ariel NOAH bersama seorang cewek melalui akun Instagram @lambe_turah, tentu saja membuat kehebohan warganet. Pasalnya, di foto tersebut terlihat vokalis NOAH ini berpose cukup mesra dengan gadis tersebut.

Selain berpose cukup mesra, ada juga foto capture-an dari akun Path milik cewek itu yang diketahui bernama Seali Syah. Tentu saja unggahan ini membuat warganet semakin yakin dengan kedekatan antara keduanya. Namun tak berselang lama foto-foto itu tersebar, Seali Syah mengklarifikasi bahwa dirinya adalah saudara dari Ariel dan tempat tinggal mereka memang berdekatan.

tanggapan ariel noah lambe turah   2017 berbagai sumber

Lewat instastory-nya @sealisyah, Seali mengaku dirinya dan Ariel adalah saudara. Selain Saeli, Ariel pun tak tinggal diam ikut mengklarifikasi berita yang sudah tersebar luas di dunia maya seperti brilio.net kutip dari akun Instagram @ariel_inst, Kamis (7/9).

tanggapan ariel noah lambe turah   2017 berbagai sumber

"Saya mengerti dengan para penerka, orang yg suka menerka-nerka, liat suatu objek lalu berpendapat a,b,c dlll. Tapi mengurangi keterangan sebuah dokumen, lalu mempublikasikan lagi sehingga terjadi pergeseran makna, ini udah kaya propaganda. Lalu media lain tinggal copy paste menyebarkan, kalaupun ada kesalahan kemudian, tinggal menyalahkan media pertama. Seperti ini cara kerjanya sekarang? #dewanpers #parapenerka," tulisnya.

tanggapan ariel noah lambe turah   2017 berbagai sumber

Dalam unggahannya tersebut, Ariel menjelaskan kalau caption pada capture-an itu telah dipotong sehingga terjadi pergeseran makna.