Brilio.net - Nama Tri Suaka mendadak menghebohkan tak hanya pecinta musik, namun juga sebagian besar masyarakat di Tanah Air. Hal ini bermula ketika Tri Suaka dan Zinidin Zidan membuat video parodi dari Andika Kangen Band. Mereka menyanyikan lagu Kangen Band bertajuk Selingkuh dan Penantian yang Tertunda. Bukan sekadar menyanyi, Tri Suaka dan Zinidin Zidan terlihat menirukan ekspresi hingga suara Andika, sang vokalis Kangen Band.

Sayangnya, gaya Tri Suaka tersebut dianggap merendahkan Andika Mahesa dan Kangen Band. Tak lama setelah video viral dan mendapat hujatan netizen, Tri Suaka dan Zinidin Zidan meminta maaf lewat video yang diunggah ke media sosial masing-masing.

Tri Suaka bersama Zinidin Zidan sendiri memang merupakan penyanyi yang kerap meng-cover lagu orang lain. Namun, nama Tri Suaka sudah lebih dulu membentang di belantara musik Indonesia daripada Zidan.

Sebelum sepopuler sekarang, Tri Suaka memulai kariernya dengan mengamen dari kafe ke kafe yang ada di Yogyakarta. Nah kali ini brilio.net akan membagikan momen Tri Suaka saat ngamen yang dirangkum dari Instagram/@xdjtrisuaka, Selasa (26/4).

 

 

 

1. Pria bernama lengkap Tri Aji Suaka ini merupakan kelahiran Baturaja, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Sumatera Selatan.

momen Tri Suaka saat ngamen © Instagram

foto: Instagram/@xdjtrisuaka

2. Namun namanya melejit dari kota Yogyakarta. Dengan mengandalkan hobinya bermain musik, ia menyanyi dan mengamen dari kafe ke kafe di Yogyakarta.

momen Tri Suaka saat ngamen © Instagram

foto: Instagram/@xdjtrisuaka

3. Tri Suaka bercita-cita menjadi seorang polisi. Namun ia gagal saat tes, lalu dia memutuskan untuk mengembangkan kariernya di industri musik Indonesia.

momen Tri Suaka saat ngamen © Instagram

foto: Instagram/@xdjtrisuaka

4. Pendopo Lawas Jogja menjadi salah satu tempat manggung Tri Suaka. Tempat tersebut berada di sisi utara Alun-alun Yogyakarta, yang dikenal sebagai salah satu tempat angkringan yang lokasinya cukup luas.

momen Tri Suaka saat ngamen © Instagram

foto: Instagram/@xdjtrisuaka

5. Kesuksesan Tri Suaka yang sudah terkenal dan diberikan julukan 'Pengamen Jogja' ini juga turut merangkul penyanyi-penyanyi muda agar bisa menjadi musikus yang dikenal oleh publik, salah satunya Zinidin Zidan.

momen Tri Suaka saat ngamen © Instagram

foto: Instagram/@xdjtrisuaka

6. Tri Suaka juga diketahui melebarkan sayapnya dengan mendirikan kafe di Jogja yang bernama Menoewakopi.

momen Tri Suaka saat ngamen © Instagram

foto: Instagram/@xdjtrisuaka

7. Nama Tri Suaka mulai naik dan banyak dikenal oleh publik usai video saat menyanyi di cafe tersebar di media sosial seperti YouTube dan Facebook.

momen Tri Suaka saat ngamen © Instagram

foto: Instagram/@xdjtrisuaka

8. Tri Suaka diketahui dulunya belajar gitar melalui buku chord gitar yang pada saat itu internet belum terlalu mudah diakses. Bahkan ia sempat meminjam gitar milik salah seorang teman tongkrongannya, namun Tri Suaka justru mendapat perlakuan yang tidak mengenakkan.

momen Tri Suaka saat ngamen © Instagram

foto: Instagram/@xdjtrisuaka

9. Namun, sosok Tri Suaka yang memang menyukai musik justru tidak menyerah ditengah keterbatasan, ia semakin gigih dan menjadikan perlakuan remeh orang lain sebagai motivasi diri.

momen Tri Suaka saat ngamen © Instagram

foto: Instagram/@xdjtrisuaka

10. Dengan perjalanan yang panjang, Tri Suaka pun akhirnya bisa berada di titik sekarang.

momen Tri Suaka saat ngamen © Instagram

foto: Instagram/@xdjtrisuaka

11. Namun saat popularitasnya tengah beranjak naik, dirinya tersandung masalah terkait video parodi saat meng-cover lagu Kangen Band.

momen Tri Suaka saat ngamen © Instagram

foto: Instagram/@xdjtrisuaka