Brilio.net - Lulu Tobing dikenal sebagai salah satu aktris ternama di Indonesia. Ia diketahui telah membintangi belasan sinetron dan film. Salah satu sinetron yang berhasil melambungkan namanya adalah sinetron Tersanjung ere 90-an. Saat itu ia berperan sebagai Indah Sari.
Setelah itu kariernya di industri hiburan semakin melonjak dan mendapatkan sebutan ratu sinetron. Usai menikah dengan Danny Bimo Hendro Utomo pada 2016 (hanya bertahan setahun pernikahannya), ia jarang terlihat di televisi dan bioskop. Lulu Tobing kembali main film lewat Dua Garis Biru.
Baru-baru ini, ia kembali didapuk sebagai pemeran dalam film berjudul Balada Si Roy. Melalui akun Instagramnya, ia membagikan potret dirinya saat menghadiri gala premier film tersebut. Penampilannya yang memesona pun mencuri perhatian warganet. Tak disangka banyak warganet yang menyebut Lulu Tobing mirip dengan Song Hye-kyo. Alasannya, Lulu Tobing dinilai memiliki paras yang awet muda meski telah menginjak usia 44 tahun.
Di balik potretnya yang awet muda, pesona Lulu Tobing saat muda juga tak kalah manglingi. Kira-kira seperti apa potretnya? Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Senin (16/1), yuk intip 11 potret masa muda Lulu Tobing.
1. Di masa mudanya, Lulu Tobing tampil cantik dengan rambut hitam panjang berponi. Ia mengawali kariernya sebagai seorang model pada tahun 90-an.
foto: Instagram/@waroenglukisan
2. Pada tahun 1992, ia berhasil meraih juara pertama dalam pemilihan GADIS Sampul. Paras cantiknya saat mengenakan dress berwarna biru terpampang di sampul majalah.
foto: Instagram/@jualmajalahjadul
3. Setelah berhasil keluar sebagai pemenang, wajahnya pun semakin sering wara-wiri di sampul majalah era 90-an.
foto: Instagram/@koleksimajalah_hai_
4. Ia didapuk sebagai sampul majalah GADIS edisi 33. Saat itu, Lulu Tobing tampil dengan tatanan rambut berbeda. Ia tampil dengan rambut pendek tanpa poni.
foto: Instagram/@buku_bekas_bagoes
5. Saat muda, Lulu Tobing kerap mengeksplorasi beragam jenis model rambut. Saat tampil dengan Teuku Ryan, Lulu kembali memamerkan rambutnya yang berponi.
foto: Instagram/@koleksinyawodjo
6. Ia juga pernah tampil dengan poni tipis dan sapuan lipstik berwarna merah saat membintangi iklan sabun.
foto: Instagram/@happymemories85
7. Nampaknya poni tipis Lulu Tobing saat muda sangat ikonik. Ia juga tampil serupa dalam sebuah sesi pemotretan.
foto: Instagram/@masadi193
8. Tak hanya tampil dengan poni, Lulu Tobing juga cukup sering mengenakan bandana yang populer di era 90-an.
foto: Instagram/@happymemories85
9. Lulu Tobing tampil menawan dengan sapuan makeup minimalis dan alis tipis.
foto: Instagram/@happymemories85
10. Ia kembali tampil dengan rambut pendek berponi saat sesi pemotretan bersama Bucek Depp tahun 1993.
foto: Instagram/@happymemories85
11. Penampilannya dengan rambut panjang tanpa poni juga tak kalah memesona, ya?
foto: Instagram/@rullyariska2018
Recommended By Editor
- Meski sudah mualaf, intip 9 momen hangat Lulu Tobing rayakan natal bareng sahabat
- Sahabatan 23 tahun, 9 momen Lulu Tobing & Happy Salma dulu hingga kini
- Lulu Tobing genap berusia 44 tahun, ini 9 potretnya di sinetron lawas
- Gugat cerai, ini 10 potret kenangan manis Lulu Tobing dan Bani Mulia
- Unggah potret 9 tahun lalu, paras awet muda Lulu Tobing bikin salfok