Brilio.net - Ustaz Arifin Ilham tengah menjalani perawatan di rumah sakit di Penang Malaysia. Ia kini divonis mengidap kanker paru-paru. Pria asal Banjarmasin ini sebelumnya telah berjuang melawan kanker getah bening.

Sebelumnya ia dirawat di Rumah Sakit Umum Pusat Nasional Dr Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat. Namun untuk pengobatan yang lebih serius, Ustaz Arifin Ilham dipindah ke rumah sakit di Penang Malaysia.

Dilansir brilio.net dari Liputan6.com, Penasihat dan Dewan Syariah Az-Zikra, KH Abah Raodl Bahar Bakry menerangkan bahwa sejak awal divonis kanker, Ustaz Arifin Ilham sudah berobat di sebuah rumah sakit di Penang, Malaysia.

Di tengah proses pengobatan ini, kabar hoaks meninggalnya Ustaz Arifin Ilham kembali beredar. Kabar tersebut langsung disanggah oleh putra Ustaz Arifin Ilham, Muhammad Alvin Faiz.

kondisi terkini arifin ilham dikabarkan meninggal lagi  2019 brilio.net berbagai sumber

"Ini kondisi terakhir @kh_m_arifin_ilham ketika dijenguk salah satu sahabat @rifai_10 alhamdulillah abi semakin membaik dan kembali sehat, insyaAllah dalam waktu dekat saya menyusul ke Malaysia," tulis Alvin lewat Instagram Story @alvin_411, Jumat (18/1).

Alvin juga meminta kepada khalayak untuk tidak percaya kabar hoaks tersebut. "Teman2 jangan percaya berita apapun yang beredar sebelum kami selaku keluarga mengkonfirmasi kebenaran tersbeut ya," tambah Alvin.

kondisi terkini arifin ilham dikabarkan meninggal lagi  2019 brilio.net berbagai sumber

Alvin pun mengunggah kondisi ayahnya dirawat di rumah sakit di Penang Malaysia. Ia memotret ayahnya yang tengah sarapan sambil tersenyum.

"SubhanAllah walhamdulillah sudah sarapan walau makan pelan pelan...sudah lebih segar dan nyaman. Jazaakumullah semua kemurahan hati dan doa sahabatku tercinta Fillah dunia akhirat- Abi @kh_m_arifin_ilham," tulis akun Instagram @alvin_411.

Uztaz Arfiin Ilham melalui akun Instagram @kh_m_arifin_ilham juga mengunggah kondisi terkininya. Dalam unggahan tersebut dituliskan bahwa kondisinya semakin membaik.

kondisi terkini arifin ilham dikabarkan meninggal lagi  2019 brilio.net berbagai sumber

"Assalamualaikum wa rahmatullaahi wabarakaatuhu

SubhanAllah walhamdulillah waktu dhuha selesai sarapan walau masih pelan pelan makannya, semua semakin diberkahi Allah semua kasih sayang doa keluargaku sahabatku tersayang tercinta Fillah.

Allahumma ya Allah ampunilah seluruh dosa kami dan hiasilah hidup kami dg kesehatan afiyatan di Jalan Mu, aamiin.

Bersama mama dan ikhwany Fillah

Uhibbukum filllah," tulis akun Instagram @kh_m_arifin_ilham.

Tampak Ustaz Arifin Ilham tersenyum cerah dan dapat duduk tegak. Ia didampingi keluarga dan rekan-rekannya berfoto di depan kamera. Mengenai kondisi Uztaz Arfiin Ilham, warganet juga terus memberikan dukungan. Berikut komentar warganet.

"Semoga lekas sembuh ya ustad dan kembali berdakwah menyirami kalbu ummat. Aminnn," komentar akun Instagram @rajabsyofian.

"Semoga pak ustadz cepat sembuh dan diangkat penyakitnya oleh Allah SWT," kata akun Instagram @roamynk48.

"Semoga allah memberikan diri mu kesembuhan n umur yang panjang tad , ustad orang baik insya allah dengan sakit sekarang allah mengampuni dosa ustad yang disengaja atau tidak .. amiiiin ya rabb ..," ujar akun Instagram @shafiirashalsabiila.