Brilio.net - Dimas Anggara dan Nadine Chandrawinata beberapa waktu lalu menghebohkan publik. Keduanya santer dikabarkan sedang merencanakan pernikahan dalam waktu dekat. Kabar tersebut semakin kuat dengan adanya unggahan foto dan video prewedding di akun Instagram keduanya.

Kabar mengenai rencana pernikahan Dimas dan Nadine pun membuat baper warganet. Pasalnya, pasangan yang terpaut usia 4 tahun ini termasuk jarang mengumbar kisah cintanya ke publik.

Sampai sekarang, kabar seputar pernikahan Dimas dan Nadie masih simpang siur. Apalagi keduanya kompak menutup mulut mengenai tanggal pernikahannya. Alih-alih memberi bocoran mengenai kabar hari bahagianya, Nadine justru meminta publik untuk terus mengikuti akun Instagramnya.

Yup, meski tertutup, Nadine dan Dimas beberapa waktu belakangan memang kerap mengunggah foto kemesraannya. Yang terbaru, keduanya menjalani foto prewedding bertema traveling. Dalam foto prewedding tersebut Dimas dan Nadine terlihat sangat intim.

Nah, berikut brilio.net rangkum dari berbagai sumber, potret kemesraan Nadine dan Dimas dalam foto prewedding terbarunya, Minggu (10/6).

1. Sama-sama hobi traveling, mereka menggunakan tema itu buat preweddingnya.

prewed nadine dimas  2018 brilio.net

foto: Instagram/@the.eternity_id

2. Foto prewedding mereka sukses bikin baper warganet.

prewed nadine dimas  2018 brilio.net

foto: Instagram/dimsanggara

3. Sederhana namun manis.

prewed nadine dimas  2018 brilio.net

foto: Instagram/@nadinelist

4. Keduanya termasuk pasangan selebri yang cukup tertutup mengenai kehidupan asmaranya.

prewed nadine dimas  2018 brilio.net

foto: Instagram/@dickysansan

5. Nadine dan Dimas diketahui mulai dekat sejak akhir tahun 2016.

prewed nadine dimas  2018 brilio.net

foto: Instagram/@abism

6. Nadine dan Dimas dikabarkan sudah menikah di Bhutan pada awal Mei 2018.

prewed nadine dimas  2018 brilio.net

foto: Instagram/@the.eternity_id

7. Sweet banget ya.

prewed nadine dimas  2018 brilio.net

foto: Instagram/@the.eternity_id