Brilio.net - Mantan pesinetron Marshanda pernah menikah dengan aktor Ben Kasyafani pada 2011. Namun, pernikahan mereka kandas dan hanya bertahan selama tiga tahun. Marshanda dan Ben memutuskan untuk bercerai. Saat itu, hak asuh anak jatuh ke tangan Ben Kasyafani.

Namun, hingga kini keduanya masih berhubungan baik dan kompak dalam mengasuh anak semata wayangnya yang bernama Sienna Kasyafani. Meski tinggal terpisah, mantan artis cilik yang akrab disapa Chaca ini lengket dengan anak perempuannya. Bahkan, tak sedikit yang mengatakan, paras Sienna mirip dengan Marshanda saat kecil.

Kira-kira seperti apa ya potret keduanya saat kecil? Nah, daripada penasaran, yuk simak 9 potret bukti kemiripan Marshanda saat kecil dengan Sienna yang dihimpun brilio.net dari Instagram @marshanda99 pada Rabu (17/5).