Brilio.net - Citra Kirana melahirkan anak pertamanya, pada Jumat (28/8) lalu. Kehadiran bayi berjenis kelamin laki-laki itu semakin menyempurnakan kehidupan Citra Kirana dan Rezky Aditya. Diketahui, bayi tampan tersebut diberi nama Athar.

Belum dua minggu setelah kelahiran si kecil, baru-baru ini Citra dan Rezky sempat dilanda kepanikan. Pasalnya baby Athar harus mendapat perawatan di rumah sakit. Penyebabnya bilirubin Athar tinggi.

kondisi bayi Citra Kirana YouTube

foto: YouTube/Ciky Citra Rezky



"Athar itu ternyata bilirubinnya tinggi 15. Normalnya di umur Athar seminggu itu harusnya 13, di bawah 13. Sebenarnya nggak terlalu tinggi sih, tetapi memang kuning kulitnya. Kulit, matanya kuning semuanya," tutur Citra seperti dikutip brilio.net dari kanal YouTube Ciky Citra Rezky, Selasa (8/9).

Menurut wanita yang akrab disapa Ciki ini, mulanya bilirubin Athar terlihat normal saat masih berusia 3 hari. Namun setelah beberapa hari pulang ke rumah, bilirubin Athar mengalami kenaikan. Hingga akhirnya, keduanya memutuskan mengikuti saran dokter agar baby Athar di opname.

kondisi bayi Citra Kirana YouTube

foto: YouTube/Ciky Citra Rezky



"Akhirnya kita sepakat untuk di opname dua hari ikutin saran dari dokter. Sampai rumah sakit jam 7, langsung nih Atharnya langsung dimasukin ke inkubator," jelas Rezky.

Melihat si kecil harus masuk inkubator, sebagai seorang ibu Ciki tak mampu menahan rasa kesedihannya. Air matanya mengalir karena melihat kondisi Athar. Di hari pertama, Athar merasa gelisah dan terus menangis di inkubator. Ciki kemudian memilih untuk semalaman menggendong putranya.

"Atharnya juga kelihatan kayak gelisah gitu. Ini tuh, kayak ikatan batin ibu dan anak. Semalemen itu dia nggak mau di inkubator karena nangis terus. Akhirnya aku gendong semaleman, di sinarnya barengan sama aku. Jadi aku pakai kacamata juga," ungkap aktris 26 tahun ini.

kondisi bayi Citra Kirana YouTube

foto: YouTube/Ciky Citra Rezky



Sementara itu, di hari kedua Ciki berupaya agar selalu tenang dan tidak panik. Rupanya, usahanya tersebut membuahkan hasil. Di mana Athar bisa tentang dan tidak rewel selama di inkubator. Ini membuat Citra Kirana menyadari ketenangannya sangat berpengaruh pada bayi.

"Hari kedua Athar tenang banget. Pas hari kedua Athar di inkubatornya lumayan lama banget dari malem sampe subuh, pokoknya dia tenang banget. Pokoknya nggak ada masalah. Saat itu aku menyadari kalau aku emang harus tenang," katanya.

Setelah hari ketiga, kondisi Athar mulai membaik. Ia akhirnya diperbolehkan pulang ke rumah. Sebagai orangtua baru, kejadian ini memberikan banyak pelajaran bagi Citra Kirana dan Rezky Aditya.