Brilio.net - Evi Masamba kini dikenal sebagai salah satu penyanyi dangdut yang memiliki banyak penggemar. Suaranya yang merdu saat bernyanyi berhasil membuat orang terkesima padanya. Popularitasnya melejit sejak menjuarai ajang pencarian bakat D'Academy 2. Kini kehidupannya layaknya selebriti pada umumnya, terus mendapat sorotan publik.
Baru-baru ini ibu satu anak ini mengunggah sebuah video singkat di Instagram pribadinya. Dalam video itu Evi meminta saran terkait langkahnya untuk masuk ke dunia politik.
"Hallo, Assalamualaikum, saya Evi Masamba, Putri Luwu Utara. Cocok nggak ya kalau saya mencalonkan bupati Luwu Utara, Masamba? Kalau cocok komen di bawah ya. Ok, Assalamualaikum," kata Evi Masamba dalam unggahannya itu.
Evi juga menambahkan caption sebagai keterangan video, agar para pengikutnya bisa memberikan saran kepada dirinya.
"Guys saya tunggu coment kalian yaa," tulisnya.
Unggahan Evi Masamba itu ternyata menarik perhatian sahabatnya, Ivan Gunawan. Sebagai teman dekat dan juga sudah menjadi sahabat, Ivan menyarankan Evi untuk terjun ke dunia politik terlebih dahulu, ia ingin Evi fokus dengan kariernya sebagai pedangdut.
foto: Instagram/@evi_masamba_real
"Jadi penyanyi ajah sayang .... bergoyang .... raih dulu mimpi mu sambil km ikut andil membangun daerahmu dengan semampumu maaf kalo kakak salah," tulis Ivan dalan kolom komentar.
Melihat komentar Ivan Gunawan, Evi pun membalasnya dengan menambahkan emoticon senyum.
"@ivan_gunawan siap kaka ku," balas Evi Masamba.
Komentar yang ditinggal Ivan pada unggahan Evi menarik perhatian warganet. Banyak dari mereka yang setuju dengan Ivan. Mereka juga meminta agar Evi fokus dengan kariernya sebagai penyanyi dangdut.
"@ivan_gunawan setuja kk igun," kata @shodikyne.
"@evi_masamba_real tuuuh vi saya setuju apa kata @ivan_gunawan gak sah aneh2 udah fokus nyanyi aja ,suara mu itu aset mu," timpal @fain_ahmad.
"@ivan_gunawan ya bener sekali biar go international dulu," tulis @dimasadi1234.
"@ivan_gunawan sebagai orang bugis sy sangat setuju apa kata kk ivan, raih dl mimpimu, dan tanpa menjadi bupati pun kk evi bs membangun daerah evi kalau mau," ujar @ammapatangari1990.
"@ivan_gunawan setuju mak igun jd penyanyi aja," kata @awanrama2688.
Recommended By Editor
- 8 Potret Ali Syakieb momong keponakan, sosok penyayang
- Potret cantik 6 putri drummer band Tanah Air, memesona
- 10 Potret transformasi Rey Bong, punya aura bintang sejak kecil
- 8 Transformasi Suhana Khan, anak Shah Rukh Khan, dewasa makin kece
- 10 Potret masa kecil Tissa Biani, paras imutnya bikin pangling