Brilio.net - Setelah menghabiskan waktu bulan madu di Turki, Felicya Angelista dan Caesar Hito kini sudah kembali ke Tanah Air. Pasangan yang menikah pada 9 Januari 2021 ini juga sudah terlihat kembali bekerja.
Melalui akun Instagram masing-masing, Feli dan Hito tampak membagikan aktivitas mereka di lokasi syuting masing-masing. Tak hanya itu, Felicya Angelista dan Caesar Hito juga menyapa penggemar lewat pemotretan terbarunya.
Dalam foto pemotretan yang diabadikan FD Photography tersebut, Felicya dan Hito menunjukkan ekspresi yang sangat bahagia. Penampilan mereka juga tampak lebih fresh dengan konsep pemotretan yang super simpel.
Nggak hanya memasang ekspresi penuh kebahagiaan, potret keduanya semakin jadi sorotan warganet lantaran Felicya dan Hito tampak sedang melihat sesuatu yang berada di balik tangan Feli.
foto: Instagram/@felicyangelista_
Di foto lain yang diunggah Caesar Hito pada akun Instagramnya, Felicya memasang pose tengah tersenyum bahagia sambil melihat sesuatu di balik tangannya. Sedangkan Hito meluapkan kebahagiaannya dengan mengangkat kedua tangannya.
foto: Instagram/@caesarhito
Nggak banyak kalimat yang ditinggalkan Feli dan Hito pada keterangan foto tersebut. Keduanya kompak menuliskan kalimat singkat yang berisi ucapan terima kasih pada Tuhan dalam bahasa Inggris.
"Thankyou, Jesus," tulis Felicya seperti dikutip brilio.net, Selasa (2/2).
Unggahan Felicya dan Hito Caesar tersebut pun berhasil mengundang rasa penasaran warganet. Banyak yang menduga jika unggahan tersebut mengisyaratkan kabar kehamilan Felicya Angelista.
Unggahan tersebut juga dibanjiri ucapan selamat dari para sahabat dan sesama rekan selebriti. Meski begitu, baik Feli maupun Hito belum resmi memberi kabar bahagia tersebut.
"Congraaatss sayangkuuuuuuu aaaah senenggggg @felicyangelista_ @hitocaesar luvvvvvvv," tulis @syahnazs.
"Akhirnya yang di tunggu yaa....," kata @mieke_amalia.
"Waaaaah pulang turki langsung bertiga sepertinya nihhhh," tambah akun @dr.gabysyer.
"Kayaknya dibalik telapak tangan testpack deh. duuhh beby comel pasti," ungkap akun @wiwik380.
"Wahhh.. Ada apa inii, pnya debay ya kak @felicyangelista_ , apapun itu congrat ya kak. Jesus bless," imbuh akun @elisabeth_sidabariba19.
Recommended By Editor
- 7 Potret Felicya Angelista ganti gaya rambut ini tuai pujian
- Potret terbaru Felicya Angelista dengan gaya rambut pendek, manglingi
- 7 Potret kejutan kado pernikahan Felicya Angelista & Hito, mewah abis
- 7 Momen bulan madu Felicya Angelista & Caesar Hito di Turki, romantis
- Sukses di usia muda, ini 4 sumber kekayaan Felicya Angelista