1. Artis.

sumber kekayaan Venna Melinda Instagram

sumber kekayaan Venna Melinda
Instagram/@vennamelindareal

Venna Melinda merupakan salah satu artis senior tanah Air yang sudah memulai kariernya sejak tahun 90-an. Puteri Indonesia 1994 ini namanya kian bersinar setelah membintangi film Catatan Si Boy II pada 1988. Popularitasnya tetap awet sampai tahun 2000-an. Pekerrjaan Venna sebagai artis inilah yang jadi sumber utama penghasilannya.

2. Politisi.

sumber kekayaan Venna Melinda Instagram

sumber kekayaan Venna Melinda
Instagram/@vennamelindareal

Usai mundur dari dunia hiburan yang membesarkan namanya, Venna Melinda memilih melanjutkan kariernya menjadi politisi. ia menjabat sebagai anggota DPR selama dua periode hingga tahun 2019 kemarin. Selama menjadi anggota DPR, harta Venna Melinda meningkat hingga Rp21 miliar seperti dilaporkan dalam situs LHKPN KPK. Beberapa waktu belakangan, Venna dikabarkan akan mencoba peruntungan kembali di dunia poltiik sebagai calon anggota legislatif.

3. Bisnis fesyen muslim.

sumber kekayaan Venna Melinda Instagram

sumber kekayaan Venna Melinda
Instagram/@vennamelindareal

Belum lama ini, Venna Melinda juga diketahui terjun ke deunia bisnis fesyen muslim dan berkolaborasi dengan brand La Sabelle yang dimiliki oleh Melisa Etna Tiara. Bersama La Sabelle, Venna menghadirkan satu set baju keluarga yang dapat digunakan oleh wanita, pria, dan anak. Tak hanya itu, La Sabelle Venna Melinda ini juga menawarkan produk untuk wanita lainnya seperti blouse, outer, hingga aksesoris seperti bros.