Iko Uwais tak lama lagi akan tampil di film SNAKE EYES: G.I.JOE ORIGINS yang akan tayang di bioskop 23 Juli mendatang. Di film ini Iko memerankan tokoh Hard Master. Dalam poster karakter yang baru saja dirilis, Iko langsung mencuri perhatian karena terlihat mengenakan kostum ala master bela diri Jepang.
foto: Instagram/@paramountpics
SNAKE EYES: G.I.JOE ORIGINS bercerita tentang Snake Eyes yang diperankan Henry Goulding, yaitu seorang pengembara yang bergabung dalam klan Arashikage, klan yang sudah berdiri berabad-abad. Snake Eyes bisa bergabung karena sebelumnya menyelamatkan salah satu penerus klan.
Saat sudah tiba di Jepang, Snake Eyes berlatih bagaimana caranya jadi ninja. Klan ninja yang baru ini ternyata bisa menjadi tempat yang nyaman bagi Snake Eyes, bahkan dia menyebutnya rumah. Akan tetapi, rahasia masa lalunya membuat zona nyamannya saat ini tak lagi bisa dipertahankan.
Iko sendiri memerankan sosok Hard Master, seorang pemimpin dari sebuah klan yang sangat dikenal dan besar di Jepang, yaitu Arashikage. Hard Master memimpin klan bersama dengan adiknya yang bernama Soft Master.
Dilansir brilio.net dari berbagai sumber pada Jumat (11/6), disebutkan bahwa Hard Master lah yang melatih Snake Eyes dan saingannya, Storm Shadow.
Dalam melatih kedua muridnya itu, Hard Master berada dalam dilema karena Storm Shadow adalah keponakannya sendiri. Nama asli Storm Shadow adalah Tommy Arashikage.
Sementara di sisi lain ia melihat Snake Eyes sebagai sosok yang memiliki potensi yang sangat besar. Selain itu Hard Master juga melihat bahwa Snake Eyes lebih baik daripada Storm Shadow yang notabene adalah keponakannya. Kita tunggu saja nanti akhir ceritanya seperti apa.
SNAKE EYES tentu menjadi tontonan wajib bagi kalian yang sudah menonton dua flm G.I. JOE sebelumnya. Jangan sampai terlewat menyaksikannya di bioskop. Ingat dan catat tanggal mainnya, 23 Juli 2021.