Brilio.net - Aktor tampan dan berbakat Kim Soo-hyun saat ini sedang menjadi topik hangat di kalangan pencinta drama Korea. Seleb berusia 32 tahun ini sedang membintangi drama terbarunya yang berjudul It's Okay to Not Be okay. Kim Soo-hyun dalam proyek drama kali ini beradu akting dengan aktris muda dan cantik Seo Ye-ji.

Sudah dua minggu sejak penayangan perdana drama It's Okay to Not Be Okay. Pada 4 episode yang telah tayang, para penggemarnya bisa melihat pesona Kim Soo-hyun yang begitu menarik perhatian. Perannya sebagai perawat di rumah sakit jiwa, sukses dibawakan oleh Kim Soo-hyun.

Selain wajah tampannya dan karismanya yang memikat, pada beberapa episode aura seksi dari Kim Soo-hyun diperlihatkan dalam drama tersebut. Seperti adegan saat Kim Soo-hyun mencoba membuka bungkusan plastik dengan menggunakan mulut. Adegan tersebut membuat para penonton histeris karena pesona Kim Soo-hyun.

Semua sepakat bahwa pesona Kim Soo-hyun memang tidak ada duanya. Wajahnya yang awet muda membuat sosoknya banyak dipuja perempuan. Nah baru-baru ini beredar foto Kim Soo-hyun semasa kuliah, lho. Foto tersebut seketika langsung viral dan mendapat beragam komentar.

Foto Kim Soo-hyun yang tengah berdiri di pinggiran sungai kecil, dengan gaya rambutnya yang sangat mengejutkan. Wajah Kim Soo-hyun pun tidak banyak berubah, masih sama seperti sekarang.

foto masa kuliah kim soo hyun Berbagai Sumber

foto: storykpop.com

Pada zaman kuliah rupanya Kim Soo-hyun memiliki rambut panjang yang ikal. Warganet pun nggak bisa menahan untuk tidak berkomentar. Mereka gemas sekaligus lucu melihat potret Kim Soo-hyun saat kuliah.

"Maafkan aku. Aku akan tertawa sedikit. Kamu mendapat rambutmu," tulis salah satu warganet.

"Dia masih terlihat sama tapi ada apa dengan rambutnya?" balas yang lainnya.

"Orang yang sama dengan rambut yang sangat berbeda," tulis seorang warganet.

"Dia masih keren dengan rambut mengejutkan seperti itu," pungkas lainnya.