Brilio.net - Keributan antara Dewi Perssik dengan Nassar pada acara D'Academy 4, Selasa (14/2) lalu memang masih membekas di ingatan penonton. Kata-kata tak pantas muncul dari mulut Dewi Perssik pada acara yang disiarkan secara langsung itu.
Akibatnya, ucapan yang tak pantas dari Depe dan Nassar itu disaksikan jutaan mata dan berbagai usia yang menonton tayangan D'Academy 4.
Tapi keributan yang juga merembet ke Instagram itu tak berlangsung lama. Saat ini diketahui Depe dan Nassar sudah baikan dan saking memaafkan.
Keributan pada acara live itu membuat Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat memanggil pihak Indosiar untuk meminta klarifikasi atas peristiwa itu.
KPI Pusat memanggil Indosiar pada Jumat (17/2) pagi, untuk dimintai klarifikasi terkait tayangan D’Academy 4 pada 14 Februari 2017 yang menampilkan adegan keributan sesama pengisi acara hingga keluarnya kata-kata makian dan tidak pantas.
Komisioner KPI Pusat Dewi Setyarini mengatakan, pertemuan ini untuk meminta klarifikasi langsung dari Indosiar mengenai tayangan yang banyak diadukan publik. Menurut Dewi, lebih dari 300 aduan publik masuk ke KPI Pusat yang memprotes tayangan keributan antara Dewi Persik dan Nazar dalam program D'Academy hari Selasa malam lalu.
"Program siaran itu wajib memperhatikan dan melindungi keberagaman khalayak baik itu terkait norma kesopanan ataupun norma kesusilaan. Program siaran dilarang untuk menampilkan muatan yang merugikan dan menimbulkan dampak negatif, menampilkan kata-kata kasar dan makin baik itu secara verbal atau nonverbal. Program siaran juga dilarang menampilkan muatan yang mendorong anak dan remaja untuk belajar tentang perilaku yang tidak pantas," jelas Dewi seperti dilansir brilio.net dari situs resmi KPI, Jumat (17/2).
Pada kesempatan pertemuan klarifikasi itu, pihak Indosiar yang diwakili GM Programming Indosiar Ekin Gabriel Surbakty menyampaikan bahwa Indosiar sangat menyesal dan meminta maaf atas kejadian itu dan menyatakan hal itu merupakan kesalahan yang tidak diinginkan.
Menurut Ekin, pihaknya telah melakukan upaya pencegahan agar kejadian itu tidak terjadi seperti pengalihan pembicaraan, membunyikan lonceng tanda konflik harus dihentikan dan mengalihkan tayangan ke bumper out.
Pihak Indosiar pun sudah memberikan peringatan kepada pengisi acara. Sebagai bentuk penyesalan, pihak Indosiar berserta pengisi acara sudah pula melakukan permintaan maaf kepada publik melalui program infotainment ataupun siaran langsung program yang sama pada 15 Februari 2017.
"Kami sangat menyesalkan keluarnya kata-kata itu karena tidak sesuai etika dan nilai kesopanan. Kami dari pihak Indosiar pun telah melakukan permintaan maaf ke masyarakat baik secara on air maupun off air," jelas Ekin ke KPI Pusat.
Hasil dari klarifikasi Jumat pagi ini akan disampaikan ke rapat pleno KPI Pusat untuk menentukan keputusan yang akan diberikan kepada program D'Academy 4 Indosiar.
Recommended By Editor
- 10 Meme 'Nassar vs Depe' ini kocaknya bikin kamu capek ketawa
- 5 Sensasi Nassar yang pernah sukses bikin heboh jagat maya
- Posisi Ayu Ting Ting bareng Raffi Ahmad di foto ini bikin salah fokus
- 3 Acara reality show TV ini diduga settingan lho, menurut kamu gimana?
- Nggak takut dibully, artis ini justru PD dengan ketiak gelap