Brilio.net - Atta Halilintar merupakan YouTuber kondang Tanah Air yang sering membuat konten video eksklusif. Anggota keluarga Gen Halilintar ini sering membuat konten kolaborasi bersama artis. Salah satu konten andalannya ialah gerebek rumah dan mobil.

Jika sering menggerebek rumah dan mobil artis, kini gantian Atta Halilintar yang digerebek. Baru-baru ini Jessica Iskandar membuat konten gerebek mobil Atta Halilintar. Wanita seksi yang kerap disapa Jedar itu menggerebek mobil Jeep Rubicon Atta Halilintar senilai Rp 1 miliar.

Mobil Atta tersebut berbeda dari mobil Jeep Rubicon kebanyakan. Atta Halilintar telah memodifikasi mobilnya. Biaya modifikasi mobilnya pun tidak main-main, yakni mencapai Rp 800 juta.

Tidak hanya melihat mobil Atta, Jedar juga mengorek isi mobil mewah itu. Ternyata Jedar menemukan barang-barang mewah. Barang-barang yang ditemukan ternyata bermerek lho.

Nah, berikut barang-barang mewah yang ditemukan Jedar di mobil Atta Halilintar seperti dilansir brilio.net dari akun YouTube Jessica Iskandar, Kamis (18/4).

1. Sandal Atta Halilintar mewah banget.

jedar bongkar mobil atta  2019 brilio.net berbagai sumber

foto: YouTube/Jessica Iskandar

Jedar mendapati sebuah sandal Atta Halilintar di dalam mobil. Sandal tersebut bermerek lho. "Sendal jepitnya LV (Louise Vuitton) coy," kata Jedar.

2. Jam tangan mewah.

jedar bongkar mobil atta  2019 brilio.net berbagai sumber

foto: YouTube/Jessica Iskandar

Jedar mendapati Atta memakai jam tangan mewah. "Jamnya apa ini, Rolex Daytona. Aduh Atta umur 24 tahun sudah kaya banget," kata Jedar.

3. Dompet berisi kartu Class A.

jedar bongkar mobil atta  2019 brilio.net berbagai sumber

foto: YouTube/Jessica Iskandar

Jedar juga menemukan dompet Atta Halilintar. Ia mendapati banyak kartu kelas A. "Hey guys ini dompetnya Atta nih. Kartunya class A semua nih. Ini duitnya juga," kata Jedar. Tak cuma itu, Jedar juga iseng membagikan uang Atta ke orang-orang yang melihat proses syuting.

4. Jedar menemukan parfum mewah.

jedar bongkar mobil atta  2019 brilio.net berbagai sumber

foto: YouTube/Jessica Iskandar

Ada juga sebuah parfum merah merek dari Paris di mobil Atta Halilintar. "Parfumnya Baccarat, ini untuk memikat hati perempuan," kata Jedar.