Brilio.net - Kepergian Glenn Fredly untuk selama-lamanya pada Selasa (8/4) menyisakan duka mendalam bagi industri musik Tanah Air. Glenn mengembuskan napas terakhir pada usia 44 tahun karena meningitis. Meninggalnya Glenn Fredly menjadi kehilangan besar bagi keluarga dan para sahabat.
Ungkapan duka dan kenangan tentang sosoknya tak berhenti mengalir dari para selebriti di media sosial. Salah satu seleb yang merasa kehilangan sosok Glenn Fredly adalah Bunga Citra Lestari (BCL). Pelantun lagu Sunny tersebut tahu betul bagaimana pedihnya menghadapi sebuah kehilangan.
Melalui akun Instagramnya, BCL menyampaikan rasa duka mendalamnya dengan mengunggah foto kenangannya saat berduet bersama Glenn Fredly.
Bagi seleb yang akrab disapa Unge ini, Glenn adalah sosok sahabat dan bisa dijadikan panutan dalam hidupnya. Ia juga menyampaikan rasa terima kasihnya untuk semua karya dan kebaikan yang diberikan Glenn.
foto: Instagram/@bclsinclair
"Selamat jalan, Glenn Fredly... Sosok teman, seniman dan panutan... Terima kasih untuk segala karya dan kebaikanmu... Kekal kenanganmu... Rest in love," tulis BCL seperti dikutip brilio.net, Kamis (9/4).
Setelah mengunggah ungkapan dukanya untuk Glenn, Bunga Citra Lestari kembali memposting sebuah layar hitam di feed akun Instagramnya. Dalam unggahan tersebut, Bunga Citra Lestari mengungkapkan soal banyaknya kehilangan yang terjadi pada 2020.
Bunga Citra Lestari juga menuliskan pesan menyentuh. Bagi BCL, waktu adalah hal yang sangat berharga. Oleh karena itu, menikmati momen-momen bersama orang terkasih menjadi hal yang sangat berarti. Unggahan tersebut menjadi postingan pertama di feed Instagram setelah meninggalnya Ashraf.
foto: Instagram/@bclsinclair
"So many losses.. 2020 memang berbeda.. Lets take care of each other.. Lets love each other.. Nikmati moment yang dipunya.. Mencintai.. Memberikan kasih dengan orang yg dicinta.. Karena kita tahu, waktu sangatlah berharga.. Love, BCL," tulis Bunga Citra Lestari.
Seperti diketahui, Bunga Citra Lestari kehilangan sang suami pada 18 Februari 2020. Dua bulan paska meninggalnya Ashraf Sinclair, BCL kini sudah terlihat tegar dan mulai menjalani aktivitasnya. Unggahan BCL tersebut pun menuai beragam respons dari warganet yang memberi dukungan baginya.
"Sehat sehat yaaaa kak Ungeeee," ungkap akun @yurayunita.
"Virtual hugs. Love you unge," tulis akun @yuennazull_.
"bunda ungeeeeee semangat yach....Alhamdulillah sudah mulai bangkit kembali bunda..we love you bunda unge dan Noah," imbuh akun @arrakeyzha220389.
Recommended By Editor
- 7 Perjalanan karier Glenn Fredly, vokalis band hingga musisi kawakan
- 5 Potret masa kecil Glenn Fredly, si bocah berbakat dari Timur
- 5 Jenis meningitis, penyakit sebabkan Glenn Fredly meninggal dunia
- 5 Lagu Glenn Fredly yang jadi soundtrack film
- Kisah Glenn Fredly ikut perjuangkan Indonesia di kancah internasional