Brilio.net -Kesuksesan Kiky Saputri sebagai komika membuatnya menjadi salah satu selebriti ternama Tanah Air. Dirinya juga sempat memerankan tokoh Neti film Imperfect dan beradu akting dengan Reza Rahardian. Wajar kalau segala gerak-geriknya kini tak lepas dari perhatian publik.

Terbaru, wanita kelahiran Garut itu kembali jadi sorotan karena mendapat tantangan menarik. Kali ini Kiky ditantang menirukan joget KO-POP. Untuk diketahui, joget KO-POP merupakan singkatan Koplo Pop yang tengah ramai di media sosial karena unggahan video akun Instagram Lambe Turah belum lama ini.

Unggahan tersebut memperlihatkan seorang wanita yang sedang asyik joget KO-POP sembari bersih-bersih rumah. Selain jogetannya, kondisi ketiak wanita tersebut yang terlihat basah juga jadi sorotan warganet

Melihat postingan tersebut, banyak warganet memenuhi kolom komentar dengan beragam respon. Kocaknya, beberapa malah salah fokus pada lagu dan jogetan KO-POP. Sebagian lainnya mengomentari kondisi ketiak basah dan meminta bantuan @rexona_id sebagai penyelamat ketiak basah wanita tersebut. Yang menarik perhatian juga terdapat komentar dari salah satu akun centang biru komedian ternama @kikysaputri.

asik bet goyangnya ala ala Ko-Pop gimanaa gituu tsaahhhhh!, komentar Kiky.

Akun resmi Instagram Rexona, @rexona_id ikut berkomentar menanggapi video viral tersebut dan menyebutkan familier dengan lagu joget KO-POP.

kvresona23a istimewa

foto: Instagram/@lambeturah

"Kayak kenal sama lagunya. Disegerin dulu kali mba pake Rexona Deo Lotion biar makin asik goyangnya" tulis admin akun resmi Instagram Rexona yang dikutip brilio.net, Minggu (5/9).

Bikin tambah ramai, @Rexona_id juga merespon komentar komedian Kiky Saputri dengan menantangnya memberikan contoh joget KO-POP.

kvrexonas2 istimewa

foto: Instagram/@lambeturah

coba Ki, kasih contoh ke mbanya, tulis admin akun Instagram Rexona.

Komentar @rexona_id ternyata menggugah rasa penasaran Kiky Saputri untuk menirukan joget KO-POP. Meski awalnya ia hanya berkomentar pada unggahan itu karena merasa tertarik dengan joget KO-POP.

"Ciahh, berani-beraninya nantangin gue, ni yaa kalo soal goyang mah gue jagonya, tunggu aja video remake dari gue @Rexona_id!, " ujar Kiky.

Melihat komentar tersebut, banyak warganet yang ikut antusias menanti aksi Kiky Saputri joget KO-POP.

Ngebayangin kalo @kikysaputri remake ini pecah banget sih pasti, jangan lupa bawa alat rumah tangga juga ky biar ga kalah sama mbanya!, tulis akun Instagram @echitate.

Waduh Joget nya buat aku mau ikutan joget juga, kak @kikysaputri cb bikin jogetannya juga dong, ajak akun Instagram @destarisahm.

Jadi ikutan nggak sabar lihat aksi Kiky joget KO-POP? Jangan lupa pantengin akun Instagram Kiky untuk lihat aksinya, ya!

Adv.