Brilio.net - Sejak Indonesia dilanda pandemi virus corona, pemerintah membatasi segala bentuk aktivitas masyarakat di luar rumah dan bertemu orang lain untuk bersosialisasi seperti biasanya. Hal ini dilakukan untuk memutus penyebaran virus corona.

Kini Indonesia telah menerapkan new normal. Pada era tersebut, pemerintah sudah kembali mengoperasikan tempat-tempat umum seperti mal, pasar dan tempat rekreasi. Masyarakat juga sudah diperbolehkan untuk melakukan perjalanan jarak jauh, namun dengan beberapa syarat yang telah ditentukan seperti menjaga protokol kesehatan saat bepergian.

Paham betul tentang kebijakan tersebut, aktris Hengky Kurniawan yang saat ini menjadi Wakil Bupati Kabupaten Bandung Barat mengunggah foto liburan pada akun instagram pribadinya.

Dilansir brilio.net dari Instagram @hengkykurniawan pada Jumat (10/7), tak tanggung-tanggung, Hengky ditemani sang istri bahkan pergi berlibur ke luar negeri. Dalam foto, Hengky memperlihatkan kemesraan dirinya bersama istrinya, Sonya Fatmala di menara Eiffel dan menara Pisa.

Hengky Kurniawan unggah foto liburan  2020 brilio.net

foto: Instagram/@hengkykurniawan

"Alhamdulilah... Ini liburan kita. Mana liburan Kamu ?," tulis Hengky.

Hengky mengunggah foto dalam sajian tiga slide di Instagram. Slide pertama adalah foto Hengky dan Sonya di menara Eiffel, slide kedua adalah foto di menara Pisa. Lalu foto apa di slide ketiga?

"( JANGAN LIHAT SLIDE TERAKHIR )," lanjut Hengky.

Warganet dibuat kesal saat melihat slide ketiga yang sekaligus menjadi slide terakhir foto liburan Hengky. Ternyata, di slide ketiga menunjukkan bahwa foto di slide pertama dan kedua adalah hasil editan belaka, karena faktanya Hengky dan Sonya tidak melakukan perjalanan ke luar negeri saat pandemi.

Hengky Kurniawan unggah foto liburan  2020 brilio.net

foto: Instagram/@hengkykurniawan

Hal tersebut mengundang komentar-komentar kesal followers Hengky yang melihat foto di slide terakhir unggahan instagramnya.

"Jangaaaaan dilihaaaattt kade bisi kaget slide terakhir," tulis @rezqirodhiyallah.

"Bodor pa..kirain bener," tulis @laelyverawati.

"Uuuuuu editignnya bagus pak," tulis @risda49_.