Brilio.net - Ngomongin soal kehidupan penyanyi dangdut Ayu Ting Ting memang tak pernah ada habisnya. Sebagai salah satu selebriti papan atas, wajar saja bilang kehidupannya selalu membuat penasaran publik. Tak terkecuali pula dengan anggota keluarganya, seperti sang ibunda, Umi Kalsum.
Tak bisa dipungkiri, ibunda Ayu Ting Ting dikenal cukup eksis di media sosial. Rasanya hampir setiap kegiatan dan kesehariannya, ia kerap mengunggah dalam akun Instagram pribadinya tersebut.
Terbaru, ia baru membagikan momen kebersamaannya bersama putrinya saat tengah menghabiskan waktu di sebuah pusat perbelanjaan di kota Bandung. Selama di sana, keduanya menyempatkan untuk mengunjungi sebuah toko perhiasaan.
foto: Instagram/@mom_ayting92_
"malam ini yy @ayutingting92 di mol," ujarnya seperti dikutip dari Instagram Storiesnya, Selasa (3/12).
Dalam unggahannya, Umi Kalsum yang mengenakan pakaian abu-abu serta hijab hitam ini tampak berpose di depan etalase emas tersebut. Ibu dua anak ini juga terlihat menenteng tas belanjaan.
Sambil tersenyum ke arah kamera, Umi Kalsum berpose memperlihatkan kedua tangannya. Tentu saja, di kedua pergelangan tangan dan jarinya terdapat sejumlah cincin dan gelang emas yang berukuran cukup besar.
foto: istimewa
Penampilan Umi Kalsum kemudian mendapat beragam respons warganet, apalagi setelah beredar luas di akun gosip Instagram. Banyak warganet menilai sikap ibu pelantun Alamat Palsu itu terlalu pamer dan berlebihan.
"Niat bgd ya ampun kartu nya jg di liatin segala .. bu gk gt amat kali akh jd malu liat nya," tulis @qq_mua.
"Gak takut kena begal apa ya," sambung @nayanberlin.
"Toko emas berjalan," tutur @rizaoctoriani.
Kendati demikian, tak sedikit pula yang membela dan menyebut ibu Ayu Ting Ting adalah hal wajar.
"Aku ga suka sama ayu tingting krn attitude nya ga banget. tapi satu hal yg bikin kagum, dia bisa bahagiain ortu, angkat derajat, memanjakan ortunya dg usahanya sendiri," komen @fiamaulana07.
"biarin lah, dia cuma mengekspresiin kebahagiaan dia kok," tutup @eforkur.
Recommended By Editor
- 8 Pesona Nella Kharisma tanpa makeup ini tetap memesona
- Selain tarik suara, ini 5 bisnis sumber pendapatan Agnez Mo
- 7 Potret kompak Prilly Latuconsina & Endy Arfian, sahabat dari kecil
- Uut Permatasari & Dewi Perssik manggung bareng, parasnya mirip
- 7 Gaya Wulan Guritno jadi bridesmaid bareng Dian Sastro, memesona