Brilio.net - Indonesia patut berbangga. Film Hollywood terbaru, Mile 22 yang dibintangi Iko Uwais akan dirilis pada 16 Agustus 2018. Sebelum itu, semua kru beserta Iko Uwais mengadakan pemutaran perdana di Westwood Village Theatre di Westwood, California pada Jumat (9/8) kemarin. Berbagai bintang yang ikut berperan dalam film tersebut seperti Mark Wahlberg dan Ronda Rousey juga ikut hadir dalam acara tersebut.
"Film ini full action dari awal sampai akhir. Jadi jangan sampai nggak nonton ya! Ajak teman dan keluarga, tapi mungkin bukan untuk anak kecil. Cek rating umurnya dulu ya. Peace! #mile22 #uwaisteam #cinema21," tulis Iko Uwais dalam postingan Instagramnya.
Film ini sendiri menceritakan tentang kisah seorang agen CIA (diperankan Mark Wahlberg) menyelundupkan seorang polisi (diperankan Iko Uwais). Dalam perjalanan tersebut, Mark dan Iko mengalami rintangan dan hambatan yang penuh dengan aksi.
Dalam premiere itu, Iko datang dengan jas abu-abu dan celana dengan warna senada. Meriah, para fans dan awak media tampak hadir juga dalam premiere Mile 22 tersebut. Ada berbagai momen tak terduga yang terjadi selama acara tersebut.
Penasaran apa saja? Dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Sabtu (11/8) ini empat momen tak terduga saat Iko Uwais hadiri premiere film Mile 22.
1. Iko mengembalikan HP fotografer yang terjatuh.
Iko saat itu tengah berpose untuk para fotografer yang sudah siap untuk memotretnya. Tapi ternyata, ada seorang fotografer yang HP-nya terjatuh. Melihat hal tersebut, Iko langsung dengan cekatan mengembalikan HP tersebut. Aksi tak terduga Iko Uwais ini membuatnya populer di kalangan para fotografer yang hadir saat itu.
2. Audy menangis.
foto: Instagram/@mile22movie, @audyitem
Istri Iko Uwais, Audy Item terlihat sangat bahagia dengan kiprah Iko Uwais di film Mile 22. Walaupun harus terpisah jarak jauh, Audy selalu mendukung Iko Uwais. Dalam Instastory yang diunggahnya, Audy mengaku sangat bangga dengan prestasi suaminya tersebut. "menitikan airmata haru diiringi doa dan rasa bangga yg luar biasa .. terimakasih maha besar Allah SWT," tulisnya.
3. Dikerubungi para penggemarnya.
foto: Instagram/@iko.uwais
Dalam premiere film tersebut, Iko sempat kewalahan saat para fans meminta tanda tangannya. Puluhan fans yang sudah menunggu sejak lama tampak sangat antusias melihat Iko Uwais datang. Kiprah cowok pemeran film The Raid ini memang sudah terkenal dan mempunyai fans di berbagai belahan dunia.
4. Pamerkan gerakan silat.
foto: Instagram/@iko.uwais
Tak hanya berfoto dengan para kru lainnya, Iko juga memamerkan gerakan pencak silat ke fotografer. Tak pelak, puluhan kamera langsung membidik dan memotret gerakan lincahnya. Bikin bangga, Iko Uwais bisa membawa bela diri asli Indonesia ke kancah internasional.
Recommended By Editor
- Filmnya tayang bersamaan, ini 8 gaya Ario Bayu akting koboi vs polisi
- Jauh dari kesan sangar, 8 foto ini bukti Yayan Ruhian sosok family man
- Unggah foto masa kecil, Jefri Nichol banjir pujian
- Perankan tokoh ikonik, 5 seleb ini mirip abis sama karakter aslinya
- 10 Gaya traveling Suku Dani, si bule kocak di film Kulari ke Pantai