Brilio.net -  Konser Blackpink di Indonesia yang digelar pada 11 dan 12 Maret 2023 lalu terbilang sukses. Nggak hanya dari kalangan masyarakat biasa, sederet seleb Tanah Air juga turut jadi penonton dalam konser girlband asal Korea tersebut.

Usai menonton konser, tak sedikit penonton membagikan pengalamannya selama menyaksikan penampilan Blackpink secara langsung, tak terkecuali artis Boy William. Namun, pengalaman yang Boy William bagikan bersama Kiky Saputri membuat dirinya menuai banyak komentar negatif dari warganet. Kondisi ini juga membuat akun Instagram @boywilliam17 hilang usai ia memberikan pendapatnya tentang salah satu member Blackpink yakni Jennie.

Awalnya, dalam obrolan yang ditayangkan di YouTube Kiky Saputri, Boy ditanya mengapa jarang mengambil program di televisi. Saat itu, Boy mengaku lebih suka berada di belakang layar. Hal ini karena terkadang ia tidak begitu semangat saat di atas panggung.

Boy William beri klarifikasi tentang jennie © 2023 brilio.net

foto: YouTube/Kiky Saputri Official

"Gue happy-happy aja kerja di TV. Tapi mood gue mungkin enggak se-keluar kalau gue di belakang komputer, meeting sama tim," kata Boy.

"Kalau itu excited banget (di balik layar). Tapi kalau udah di depan kamera, kalau lagi enggak mood jadi kayak siapa?" tanya Kiky.

"Jennie Blackpink kali ya'," jawab Boy.

Setelah itu, Boy mengaku menonton konser Blackpink di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK). Ia juga mengaku sangat menyukai girlband asal Korea Selatan tersebut.

Kemudian, Boy menuturkan saat menonton konser Blackpink, ia menilai Jennie malas dan terlihat lelah. "Tapi gue enggak tahu kenapa Jennie kemarin kayak males ya," ucapnya.

Sontak, komentar Boy William mengenai penampilan Jennie saat konser menuai banyak kritik dari para penggemar Blackpink lainnya, hingga membuat akun Instagram Boy William hilang pada Jumat (17/3) malam lalu.

 

 

Setelah 2 hari menghilang, pada Minggu (19/3) akhirnya Boy William kembali muncul dengan akun Instagram baru dengan nama akun @boywilliam1717. Dilansir brilio.net dari Instagram @boywilliam1717 pada Senin (20/3) lewat akun barunya tersebut, ia mengunggah video klarifikasi mengenai komentarnya terhadap Jennie Blackpink.

Boy William mengaku sadar jika candaannya mungkin tak bisa diterima oleh sebagian orang.

Boy William beri klarifikasi tentang jennie © 2023 brilio.net

foto: Instagram/@boywilliam1717

"Hai semuanya, saya Boy William. Saya membuat video ini untuk mengklarifikasi, juga meminta maaf secara tulus kepada kalian yang tersinggung," ujar Boy William.

Lebih lanjut, Boy William meminta maaf apabila perkataannya yang dimaksudkan sebagai lelucon ternyata menyinggung banyak pihak.

"Saya membuat lelucon yang ternyata tidak hanya dianggap sebagai sekadar lelucon, tapi ternyata lebih dari sekedar lelucon," sambungnya.

Situasi yang berakhir pada permasalahan ini membuat Boy William mengaku bahwa komentarnya terhadap Jennie Blackpink karena ulah dirinya yang tidak berpikir panjang.

"Karena, dalam momen itu, saya tidak berpikir jauh. Saya tahu saya tidak bisa mengembalikan kata-kata saya, dan saya meminta maaf atas itu, saya tidak bermaksud untuk membuat seseorang kecewa atau berkata buruk tentang orang lain," jelasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by @boywilliam1717

 

Tujuan dibuatnya video klarifikasi tersebut juga untuk menepis akun-akun yang melakukan unggahan palsu mengatasnamakan dirinya.

"Semua klarifikasi itu tidak benar dan tidak valid karena saya tidak membuat. Ini video pertama yang saya buat untuk mengklarifikasi segalanya, sekali lagi, terima kasih dan saya minta maaf," tutup Boy.