Tak lupa, Hemas juga menandai akun Instagram Danang pada postingannya. Namun sayang, postingan istri Danang justru menuai banyak kritikan dari netizen karena pemilihan lagu yang menjadi backsound unggahan tersebut.

Pasalnya, Hemas terlihat memakai lagu milik Happy Asmara yang jelas-jelas adalah mantan pacar Denny Caknan. Hemas memilih lagu "Dadi Siji" kala memposting video kehadirannya di acara akad nikah Denny.

Knp sih pake soundnya mba happy?keliatan bgt toxicnya mba," kata @milaadeaa.

"Bilang netijen gausah rewel tp backsound lagunya gt biar apa mba?" komentar @nandhann_.

"Pansos ni kali yaa, ngapain pake backsoundnya si happy," ujar @putrydd.

Istri Danang DA dikritik  Instagram

foto: Instagram/@hemasnura

Danang yang mengetahui istrinya diserbu komentar kritikan tak mau tinggal diam. Jebolan Dangdut Academy tersebut nampak memberikan reaksi yang menohok. Di kolom komentar unggahan sang istri, Danang menjelaskan pemilihan lagu Happy tersebut untuk video nikahan Denny Caknan.

Menurut Danang, terlepas dari siapa penyanyinya, lagu tersebut memiliki makna yang bagus. Ia juga mengingatkan netizen agar tidak menilai sesuatu hal yang tidak diketahui. Ia juga menambahkan, tak mendukung siapapun, baik Denny Caknan maupun Happy Asmara.

"REWELLL BENER.. ituuu lagunya dipake karena ARTI LAGUNYA bagusssss!!!! Isinya DOA., g usah sotoy. Smua nya adekku, nanti klo @happy_asmara77 nikah aku jg insyallah HADIR. Jgn pada menilai dari hal yg kalian g tau. Kita netral, siapapun yg melangkah baik unt kehidupan dan masa depannya kitaaaaa DUKUNG DAN DOAKAN yg terbaik," tulis Danang DA.