Brilio.net - Siapa yang tak kenal dengan biduan dangdut Nella Kharisma? Namanya melambung tinggi sejak tahun 2017 hingga sekarang di industri hiburan Tanah Air. Nella Kharisma dikenal biduan yang memiliki paras yang cantik.
Mempunyai suara merdu dengan ciri khas yang serak-serak, Nella begitu diingat oleh penggemar dangdut di Indonesia. Bahkan ia kini sering wara-wiri tampil di televisi Indonesia. Nella merintis kariernya sebagai penyanyi yang kerap manggung di acara hajatan. Namun kini siapa sangka, istri Dory Harsa ini menjadi biduan dangdut top di Tanah Air.
Lagu-lagunya pun begitu populer seperti Konco Mesra, Jaran Goyang, hingga Pamer Bojo. Sukses menjadi penyanyi, penampilan penyanyi 4 November 1994 ini pun makin stylish dan memesona. Hal ini tak lain karena tuntutan dari profesinya sebagai penyanyi. Menjadi penyanyi, dituntut tampil sempurna dari segi penampilannya.
Lalu seperti apa potret lawas dari Nella? Dan bagaimana gaya Nella dulu dan kini? Dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Kamis (28/10), berikut 9 beda gaya dulu dan kini Nella Kharisma.
1. Nella Kharisma mulanya adalah biduan dangdut yang bernyanyi dari panggung ke panggung.
foto: Instagram/@nellakharisma
2. Pada usia 5 tahun, Nella sudah menjadi sinden cilik di pagelaran wayang di Kediri. Bakat seninya sudah terasah sejak kecil, mengingat kedua orang tuanya yang sama-sama berdarah seni.
foto: Instagram/@nellakharisma
3. Sejak kelas 3 SMP, Nella sudah aktif bernyanyi dari panggung ke panggung dengan diiringi musik organ tunggal.
foto: Instagram/@nellakharisma
4. Sejak 2014, Nella bergabung dengan Lagista dan sukses konser di berbagai kota di Indonesia. Jam terbang yang semakin padat membuat Nella semakin populer.
foto: Instagram/@nellakharisma
5. Wanita kelahiran 4 November 1994 ini kemudian mulai dikenal masyarakat Indonesia dengan hits single-nya yakini Konco Mesra.
foto: Instagram/@nellakharisma
6. Meski menjadi seorang biduan yang sukses, Nella tak meninggalkan pendidikannya. Terbukti Nella telah menyelesaikan pendidikan S1 di salah satu universitas di Kediri. Ia mengambil jurusan ekonomi manajemen dan lulus pada tahun 2018.
foto: Instagram/@nellakharisma
7. Dan di tahun 2020, Nella resmi menikah dengan kekasihnya yaitu Dory Harsa di Gereja Kristen Jawi Wetan, Purwoasri, Kabupaten Kediri, Jawa Timur.
foto: Instagram/@nellakharisma
8. Dulu Nella memiliki gaya makeup blod, namun kini ia sering tampil dengan natural.
foto: Instagram/@nellakharisma
9. Nella Kharisma kini juga sudah menjadi seorang ibu, ia telah melahirkan anak pertamanya bernama Gendhis Geona Madaharsa yang lahir pada Agustus 2021.
foto: Instagram/@nellakharisma
Recommended By Editor
- Baru diungkap, ini 7 potret perjuangan Nella Kharisma melahirkan
- 8 Potret maternity shoot Nella Kharisma dan Dory Harsa, bak bangsawan
- Unggah take video hamil 4 bulan, penampilan Nella Kharisma disorot
- 8 Momen tujuh bulanan kehamilan Nella Kharisma, auranya kian terpancar
- 10 Beda gaya Nella Kharisma & Happy Asmara pakai kebaya, memesona
- Hamil 6 bulan, ini 10 momen Nella Kharisma pamer baby bump