Brilio.net - Aktor sekaligus presenter tampan Ajun Perwira belakangan ini tengah ramai jadi perbincangan publik. Ajun dikabarkan akan melepas masa lajangnya pada 20 April mendatang.

Kabar pernikahan artis kelahiran Denpasar itu sendiri pertama kali diketahui publik usai foto undangan pernikahan keduanya tersebar luas di media sosial. Ajun akan mempersunting seorang wanita yang bernama Jennifer Jill Armand-Supit, wanita yang memiliki usia terpaut 17 tahun lebih tua dari Ajun.

BACA JUGA: 10 Gaya seksi Jennifer Jill calon istri Ajun Perwira

Saat ini Ajun berusia 31 tahun, sedangkan sang calon istri 48 tahun. Meski memiliki perbedaan usia cukup jauh, nyatanya tak menjadi halangan besar bagi keduanya. Kini pasangan ini tampaknya telah mantap melanjutkan hubungan ke jenjang lebih serius.

Terlepas dari kisah asmaranya dengan Jennifer, sebelumnya sederet nama-nama selebriti cantik juga banyak yang dikabarkan pernah dekat dan sempat singgah di hati sosok gitaris The Junas Monkey itu. Kira-kira siapa saja mereka?

Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Kamis (11/4), berikut deretan seleb cantik yang pernah dekat dengan Ajun, Kamis (11/4).


1. Nadya Friscella.

dekat ajun perwira  2019 brilio.net

foto: bintang.com


Jauh sebelum bersama dengan Jennifer, Ajun pernah menjalin asmara dengan finalis Miss Celebrity, Nadya Friscella. Sayangnya, hubungan keduanya sempat jadi perbincangan publik karena perbedaan usia yang cukup jauh, yakni 11 tahun. Kala itu diketahui Nadya dipacari Ajun saat dirinya berusia 16 tahun. Hubungan keduanya kemudian kandas lantaran perbedaan keyakinan.


2. Alya Putri.

dekat ajun perwira  2019 brilio.net

foto: Instagram/@alyaaputri


Wanita cantik berikutnya yang pernah dipacari Ajun adalah Alya Putri. Ia merupakan wanita yang berprofesi sebagai pramugari di salah satu maskapai penerbangan di Indonesia. Namun lagi-lagi hubungannya harus berakhir karena merasa ketidakcocokan satu sama lain.


3. Mikha Tambayong.

dekat ajun perwira  2019 brilio.net

foto: kapanlagi.com


Tahun 2013 lalu, dunia hiburan Tanah Air sempat diramaikan dengan hubungan asmara Ajun dan pesinetron cantik Mikha Tambayong. Ajun mengungkapkan bagaimana kekagumannya dengan kecantikan yang dimiliki Mikha. Saat ditanya mengenai hubungannya lebih lanjut, dirinya masih menjawab dengan malu.

"Bisa dibilang iya, bisa nggak. Masih dijalani aja. Lagi sama-sama saling bantu, main satu sinetron di Kinara," ujarnya seperti dikutip dari Kapanlagi.


4. Angel Gilsha.

dekat ajun perwira  2019 brilio.net

foto: Instagram/@ajunperwira


Lepas dari Giorgino Abraham, Angel Gilsha disebut dekat dengan Ajun Perwira. Melalui akun Instagram pribadinya, keduanya pernah mengunggah potret kebersamaannya masing-masing.

Namun dalam captionnya, Ajun menuliskan 'Ditunggu ya film-nya'. Meski demikian, banyak warganet yang terlalu terbawa perasaan dan mendoakan mengenai hubungan keduanya.