Brilio.net - Sebagai anak nomor satu di Tanah Air, Kaesang Pangarep tidak lepas dari sorotan publik. Apapun yang dia bagikan di media sosial, pasti ramai ditanggapi baik oleh followersnya maupun warganet lain.

Pria kelahiran 1994 itu cukup sering membagikan buah pikirannya melalui cuitan di Twitter pribadinya. Tak hanya itu, pria yang terkenal suka guyon tersebut kerap membagikan foto-foto kenangannya semasa kecil.

Termasuk ketika dia membagikan tangkapan layar chat dari ibunya, Iriana Joko Widodo. Dalam tangkapan layar tersebut, tampak bocah kecil yang sedang berfoto sambil membawa piagam.

"Dikirimin ibu foto lulusan SD untuk jaga-jaga kalo ada yang nanyain," cuit Kaesang dikutip dari akun Twitter @kaesangp, Jumat (14/10).

Rupanya bocah laki-laki tersebut adalah Kaesang sewaktu masih duduk dibangku sekolah dasar di Surakarta.

isi chat kaesang dan ibunya  berbagai sumber

foto: Twitter/@kaesangp

Foto itu adalah pemotretan pada momen wisuda di SD Negeri 16 Surakarta. Kaesang masih berusia 13 tahun saat dirinya lulus dari sekolah dasar.

Merespon chat dari ibunya, Kaesang mengungkapkan dirinya terlihat aneh masa itu, "kok wagu ngono to aku," katanya dalam bahasa Jawa. Sang ibunda hanya bisa membalas dengan stiker kocak Spongebob dan Patrick tertawa.

isi chat kaesang dan ibunya  berbagai sumber

foto: Twitter/@kaesangp

Tweet itu seketika ramai ditanggapi oleh warganet yang melihat. Ada yang gagal fokus dengan stiker kiriman Ibu Iriana, ada pula yang menanggapi foto Kaesang masa SD. Tidak sedikit juga yang menyukai postingan Kaesang di Twitter hingga dilike 61,8 ribu pengguna.

"ternyata chatan anak presiden sama ibu presiden seperti orang biasa ya. aku kira ada sop wkwkwk," ujar @sunnsunnsunny.

"Bu presiden ki yo dolanan stiker emot thoo," komentar @_ModhoT_.

"kalo kontak nya ibu Iriana dikasih nama : enyak
trus kontaknya pak Jokowi dikasi nama babe gitu po?" kata @auntyuni.