Selain itu, ia juga berperan dalam sinetron Curi Pandang Cari Perhatian. Pada awal 2000-an, ia memang sudah dikenal sebagai aktor cilik dan remaja. Maka nggak heran jika ia cukup dikenal di dunia sinetron Tanah Air.

Frans Indonesianus jadi pelestari budaya © 2023 brilio.net

foto: YouTube/MVP Entertainment

Aktor cilik bintang iklan pasta gigi itu adalah Frans Indonesianus. Pasti kamu sudah nggak asing dengar namanya, kan? Yups, dia memang dikenal membintangi series iklan pasta gigi bareng Tasya Kamila.

Kini Frans tak lagi berkarier sebagai aktor. Ia memilih mundur jadi aktor. Diketahui, ia dikabarkan tinggal di Kalimantan dan memilih menjadi pelestari budaya Dayak.

Frans Indonesianus jadi pelestari budaya © 2023 brilio.net

foto: Instagram/@fransindonesianus

Penampilannya kini jauh berbeda dibandingkan saat dirinya masih aktif jadi aktor. Kini ia punya banyak tato yang terlihat keren di tubuhnya. Lewat media sosialnya, Frans Indonesianus menjadi influencer untuk melestarikan budaya Dayak. Bahkan, ia tak segan memamerkan kegiatan berbudayanya kepada khalayak luas.

Selain jadi pelestari budaya, Frans memiliki usaha tato, lho. Frans mendirikan Studio Kanayatn Tato yang didirikan di Sambas, Kalimantan Barat. Kini ia juga sudah menikah dengan wanita bernama Olivianey Pelagia.